
Bola.net - Eks winger Real Madrid Gareth Bale mengatakan Jude Bellingham harus mengikuti jejak Lionel Messi jika ia memang menginginkan penghargaan Ballon d'Or.
Soal penghargaan Ballon d'Or, Messi memang tak ada tandingannya. Ia adalah kolektor terbanyak penghargaan individual bergengsi di dunia sepak bola.
Messi sekarang ini telah mengoleksi delapan gelar Ballon d'Or. Jumlah itu lebih banyak ketimbang yang diraih legenda Real Madrid, Cristiano Ronaldo (5).
Namun kini era Messi dan Ronaldo tampaknya sudah berakhir. Jadi penghargaan Ballon d'Or bisa diperebutkan secara bebas oleh pemain lain.
Bellingham Bersaing dengan Vinicius

Jude Bellingham tampil apik di Real Madrid. Padahal ia baru gabung klub Spanyol tersebut pada musim panas 2024 kemarin.
Bellingham langsung nyetel dengan rekan-rekan barunya. Dan lebih dari itu, ia menunjukkan ketajamannya ketika sudah berada di area kotak penalti lawan.
Sejauh ini Bellingham telah tampil sebanyak 40 kali dan mencetak 23 gol plus 12 assist. Pemain asal Inggris ini juga telah membawa Madrid jadi juara Supercopa de Espana dan La Liga. Jika tak ada halangan, ia juga bisa memenangkn trofi Liga Champions.
Namun Bellingham tentunya harus bersaing dengan banyak pemain lain dalam perburuan gelar Ballon d'Or. Salah satunya adalah rekan setimnya sendiri di Madrid yakni Vinicius Jr.
Bellingham Harus Ikuti Jejak Messi

Gareth Bale meyakini bahwa Jude Bellingham layak dinominasikan meraih Ballon d'Or. Ia juga mengatakan jika memang Bellingham ingin memenangkan penghargaan itu maka ia harus mengikuti jejak Lionel Messi.
"Tentu saja," jawab Bale pada PA News Agency, ketika ditanya apakah Bellingham merupakan salah satu kandidat pemenang Ballon d'Or, via Goal.
"Mengadakan turnamen internasional besar akan memainkan peran besar dalam memenangkan trofi tersebut. Copa America juga sedang berlangsung, jadi saya rasa ada banyak hal yang harus diperjuangkan (antara Bellingham dan Vinicius) karena untuk memenangkan Ballon d’Or Anda perlu memenangkan trofi tim," tuturnya.
"Jika ada turnamen internasional, Anda harus tampil di panggung itu juga, seperti yang dilakukan [Lionel] Messi beberapa tahun lalu. Tentu saja, masih banyak yang harus dibuktikan, tapi ia sudah melakukan banyak kerja keras," pujinya.
Jadwal Madrid Berikutnya
Kompetisi: La Liga
Pertandingan: Real Madrid vs Real Betis
Stadion: Santiago Bernabeu
Hari: Minggu, 26 Mei 2024
Kickoff: 02.00 WIB
Klasemen La Liga
(Goal)
Baca Juga:
- Jadwal Lengkap La Liga 2023/2024
- Masih Ingat, Toni Kroos 90% Hampir Gabung Man United
- Tidak Akan Pernah Ada Toni Kroos Lainnya
- Daftar Trofi yang Dimiliki Toni Kroos: Dari Liga Champions Hingga Piala Dunia
- Mengandung Bawang! Pesan Perpisahan Pemain Real Madrid untuk Toni Kroos
- Pemain Berdarah Dingin, Toni Kroos Gak Pernah Grogi
- Sniper! Toni Kroos si Raja Operan, Catat Total 20.672 Umpan Akurat Selama 10 Tahun Bela Real Madrid
- Pesan Menyentuh Fede Valverde untuk Toni Kroos: Si Bocah yang Mimpi Main Bareng dengan Idola!
- Toni Kroos Pensiun dan Luka Modric Cadangan, Begini Wajah Lini Tengah Real Madrid Musim Depan
- Jalan Karier Toni Kroos: Pernah Dipinjamkan ke Leverkusen, Blunder Terbesar Bayern?
- Yang Tersisa dari Tatanan Lama Real Madrid: Dani Carvajal dan Luka Modric
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sudah Ada Arda Guler, Real Madrid Tidak Akan Beli Gelandang Baru?
Liga Spanyol 22 Mei 2024, 19:03
-
Masih Ingat, Toni Kroos 90% Hampir Gabung Man United
Liga Spanyol 22 Mei 2024, 15:30
-
Tidak Akan Pernah Ada Toni Kroos Lainnya
Liga Spanyol 22 Mei 2024, 13:48
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR