Bola.net - Barcelona tak terkalahkan dalam laga-laga kandang di Camp Nou sepanjang tahun 2019. Ini adalah sebuah prestasi istimewa yang mereka capai untuk pertama kalinya sejak 2011.
Barcelona meladeni Deportivo Alaves di Camp Nou pada pekan ke-18 La Liga 2019/20, Sabtu (21/12/2019). Pasukan Ernesto Valverde menang 4-1, dan hasil ini membuat mereka tetap memimpin klasemen sementara.
Barcelona unggul melalui gol-gol Antoine Griezmann menit 14 dan Arturo Vidal menit 45. Alaves sempat mengejar lewat gol Pere Pons di menit 56, tapi Barcelona kemudian mencetak dua gol tambahan. Lionel Messi menjadikannya 3-1 di menit 69, dan Luis Suarez menegaskan kemenangan Blaugrana lewat eksekusi penalti dari VAR di menit 75.
Ini adalah laga terakhir Barcelona di tahun 2019. Mereka sukses mengukir sebuah prestasi hebat.
Unbeaten di Kandang
Untuk pertama kalinya sejak 2011, Barcelona tak tersentuh kekalahan di kandang sepanjang tahun. Ini mereka catatkan dalam 28 pertandingan di semua ajang.
Rekornya adalah 24 kali menang dan empat kali imbang.
View this post on InstagramFor the first time since 2011, Barcelona have gone a whole year unbeaten at home 🔒 P28 W24 D4 L0
Di laga sebelumnya, juga di Camp Nou, Barcelona bermain imbang 0-0 melawan sang rival Real Madrid dalam partai tunda pekan ke-10. Mereka menebusnya dengan menggulung Alaves dan mengamankan poin penuh.
Berikutnya, Minggu (05/01/2020), Barcelona akan melakoni derby kontra tuan rumah Espanyol.
Sumber: Bleacher Report Football
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Van Dijk Akui Kecewa Dikalahkan Messi Dalam Perebutan Ballon d'Or 2019
Liga Champions 22 Desember 2019, 19:25 -
Bukti Suksesnya Trio MSG Barcelona: Lebih Tajam dari 18 Klub La Liga
Liga Spanyol 22 Desember 2019, 09:59 -
Lagi! Ernesto Valverde Beri Pujian untuk Lionel Messi
Liga Spanyol 22 Desember 2019, 09:36 -
Memberi Arturo Vidal Ruang Tembak Adalah Kesalahan Fatal
Liga Spanyol 22 Desember 2019, 07:00 -
Extraterrestrial! 9 Kali Lionel Messi Cetak 50 Gol Setahun
Liga Spanyol 22 Desember 2019, 01:18
LATEST UPDATE
-
Dua Gol Haaland Tak Cukup Selamatkan Man City, Pertanda Belum Bisa Bangkit?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 06:59 -
Kevin De Bruyne Bungkam Kritik dengan 7 Sentuhan Ajaib di Liga Champions
Liga Champions 3 Oktober 2025, 06:49 -
Kylian Mbappe: Pemain dengan Kaki Api, Bebas Bergerak, dan Sangat Berbahaya!
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 05:51 -
Alisson Becker Cedera Parah, Liverpool Kehilangan Kiper Utama Cukup Lama!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 05:46 -
Terungkap! MU Hampir Bawa Pulang Solskjaer Sebelum Tunjuk Amorim sebagai Pelatih
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 05:41 -
David Silva Ungkap Impian Besar untuk Pep Guardiola, Apa Itu?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 05:36 -
Frank Lampard Angkat Coventry City, Dari Tim Terlupakan Jadi Penantang Promosi
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 23:38
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR