
Bola.net - Trio lini depan Barcelona: Lionel Messi, Luis Suarez, dan Antoine Griezmann [Trio MSG] terbukti sebagai kombinasi yang tajam. Trio MSG kini lebih tajam dari 18 klub La Liga.
Trio MSG sempat diragukan bakal bisa tampil bersinar pada musim 2019/2020 ini. Sebab, hubungan pribadi Griezmann dengan Suarez dan Messi disebut tidak cukup baik.
Selain itu, Griezmann juga diklaim sebagai pemain yang tidak diinginkan hadir di skuat Barcelona. Para pemain Barcelona disebut ingin klub membeli Neymar. Namun, klub memilih membeli Griezmann.
Di awal musim, kombinasi Trio MSG memang nampak tidak meyakinkan. Tidak ada koneksi yang bagus di lini depan. Namun, performa Trio MSG kini meningkat secara signifikan dan sudah terbukti tajam.
Tajamnya Trio MSG
Pada laga terakhir, melawan Deportivo Alaves di Camp Nou pada Minggu (22/12/2019) dini hari WIB, Barcelona menang dengan skor 4-1. Lionel Messi, Luis Suarez dan Antoine Griezmann masing-masing mencetak satu gol.
Dengan tambahan satu gol tersebut, kini Trio MSG tercatat sudah mencetak 33 gol di La Liga. Lionel Messi menjadi penyumbang gol paling banyak dengan 13 gol. Messi memimpin top skor sementara La Liga.
Sedangkan, Luis Suarez sejauh ini telah mencetak 10 gol. Griezmann, yang baru bergabung pada awal musim 2019/2020 ini, telah mencetak tujuh gol di La Liga. Total, ketika pemain sudah mencetak 30 gol.
Dengan catatan 30 gol, Trio PSG lebih tajam dibanding 18 klub La Liga lain. Hanya satu tim yang lebih tajam dibanding Trio MSG, Real Madrid. Los Blancos kini sudah mencetak 33 gol dari 17 laga di La Liga.
Koneksi Bagus Trio MSG

Tidak dipungkiri bahwa bayang-bayang kesuksesan Trio Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar [Trio MSN] masih membekas di benak pemain Barcelona. Karena itu, kedatangan Griezmann sempat diragukan.
Namun, Griezmann mencoba melakukan segala cara untuk bisa menyatu dengan tim. Kini, pemain asal Prancis sudah punya koneksi yang bagus dengan Messi dan Suarez. Bukan hanya di atas lapangan, mereka juga sudah makan malam bersama.
Selain itu, pelatih Ernesto Valverde juga patut mendapat pujian. Sebab, dia begitu getol membela trio baru ini dan memberikan kesempatan bermain secara reguler. Kini, Trio MSG mulai menunjukkan kapasitanya.
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Van Dijk Akui Kecewa Dikalahkan Messi Dalam Perebutan Ballon d'Or 2019
Liga Champions 22 Desember 2019, 19:25
-
Bukti Suksesnya Trio MSG Barcelona: Lebih Tajam dari 18 Klub La Liga
Liga Spanyol 22 Desember 2019, 09:59
-
Lagi! Ernesto Valverde Beri Pujian untuk Lionel Messi
Liga Spanyol 22 Desember 2019, 09:36
-
Memberi Arturo Vidal Ruang Tembak Adalah Kesalahan Fatal
Liga Spanyol 22 Desember 2019, 07:00
-
Extraterrestrial! 9 Kali Lionel Messi Cetak 50 Gol Setahun
Liga Spanyol 22 Desember 2019, 01:18
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR