
Bola.net - - Kabar buruk datang untuk Real Madrid yang kembali harus ditinggal pemainnya ke ruang perawatan akibat mengalami cedera. Pemain yang menambah panjang daftar pemain Los Merengues yang menepi adalah Keylor Navas.
Setelah beberapa kali duduk manis di bangku cadangan, Navas akhirnya mendapat kesempatan tampil saat kiper utama, Thibaut Courtois, harus absen juga karena cedera. Ia tampil selama 90 menit dalam dua laga kontra Leganes di Copa del Rey.
Sayangnya, kiprahnya untuk saat ini harus terhenti di situ saja. Pihak klub menyatakan bahwa kiper asal Kosta Rika itu harus berurusan dengan ruang perawatan. Alhasil, Los Merengues harus bergantung pada Courtois yang belum benar-benar pulih.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Posisi Kiper Semakin Rawan
Kabar mengenai cederanya Navas disampaikan melalui situs resmi klub. Madrid menyatakan bahwa pemain berumur 32 tahun itu mengalami masalah di otot kanan adductor miliknya dan harus absen hingga waktu yang belum diketahui.
"Menyusul hasil tes yang dijalankan kepada pemain kami, Keylor Navas, oleh departemen medis Real Madrdi, dia telah didiagnosa mengalami cedera di otot kanan adductor-nya," tulis Madrid di situs resmimya, dan dikutip dari Goal.
"Pemulihannya akan terus dipantau," tutup pernyataan tersebut.
Posisi kiper semakin rawan setelah pemain ketiga, Kiko Casilla, dilepas ke Leeds United pada awal pekan ini. Itu artinya, Los Merengues pun hanya menyisakan Luca Zidane yang benar-benar bugar namun belum memiliki pengalaman bermain di kompetisi tertinggi.
Pemain Cedera Madrid
Navas menambah panjang daftar pemain cedera Real Madrid pada musim ini. Beberapa sosok penting yang terpaksa menghuni ruang perawatan adalah Marco Asensio, Marcos Llorente, Gareth Bale, Toni Kroos, hingga Karim Benzema.
Asensio dan Llorente sendiri sudah hampir dipastikan sembuh, dan mungkin bakal tampil saat Madrid menghadapi Sevilla di La Liga Sabtu (19/1) ini. Sedangkan Kross dan Benzema sepertinya bakalan menepi pada pertandingan tersebut.
Padahal, Los Merengues sangat membutuhkan kemenangan dari pertandingan tersebut untuk memperbaiki posisinya. Saat ini, Real Madrid masih menempati posisi empat dengan koleksi 33 poin, menyamai raihan Sevilla yang berada di peringkat tiga.
Saksikan Juga Video Ini
Cristiano Ronaldo memulai kariernya di dunia sepak bola profesional bersama Sporting tahun 2002 lalu. Ia merupakan produk binaan tim muda Sporting, namun hanya bertahan di skuat senior selama satu musim.
#10yearschallenge adalah unggahan berbentuk foto yang membandingkan rupa wajah seseorang 10 tahun lalu dengan saat ini. Akan tetapi Bola.com akan merangkumnya dari tahun 2003 hingga sekarang 2019. Bagaimanakah perubahannya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar MU dan Madrid, Eder Militao Tak Akan Pindah di Januari
Liga Eropa Lain 19 Januari 2019, 21:00
-
Tolak Madrid, Icardi Segera Perpanjang Kontrak di Inter
Liga Italia 19 Januari 2019, 06:25
-
Keylor Navas Tambah Daftar Pemain Cedera Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2019, 06:00
-
Cedera Patah Jari, Solari Tetap Akan Mainkan Benzema
Liga Spanyol 19 Januari 2019, 05:15
-
Solari Akui Madrid Beruntung Punya Dua Kiper Terbaik Dunia
Liga Spanyol 19 Januari 2019, 04:40
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR