- Raksasa La Liga Real Madrid dikabarkan bakal berusaha mendatangkan Thiago Alcantara setelah ditinggalkan oleh Mateo Kovacic.
Kovacic sebelumnya sudah mengeluhkan jatah mainnya yang terbatas selama di Madrid. Oleh karena itulah mengaku ingin angkat kaki dari Santiago Bernabeu.
Pemain asal Kroasia ini sebenarnya masih ingin dipertahankan oleh Madrid. Namun ia sudah ngotot untuk ingin segera mencari klub baru yang bisa memberikannya jatah main secara reguler.
Bahkan, demi memuluskan niatannya hengkang, Kovacic dikabarkan sampai bolos latihan.
Ke Chelsea

Keinginan hengkang itu kemudian diendus oleh Chelsea. The Blues pun dengan segera mendekatinya pemain berusia 24 tahun itu.
Kemudian, Chelsea dikabarkan sudah mencapai kesepakatan dengan Madrid untuk transfer Kovacic. Tim milik Roman Abramovich itu bakal mendatangkan eks pemain Inter Milan itu dengan status pemain pinjaman hingga akhir musim.
Madrid sendiri disebut hanya bersedia melepas Kovacic dengan status pinjaman karena ia dinilai punya prospek yang bagus di masa depan. Tidak ada klausul pembelian permanen yang disepakati dengan Chelsea.
Kemudian pada hari Rabu (08/08) ini, Kovacic dikabarkan menjalani tes medis di London. Tak lama lagi ia akan segera menjadi anak asuh Maurizio Sarri.
Incar Thiago

Setelah Kovacic dikabarkan akan segera hengkang ke Chelsea, Madrid disebut langsung mencari penggantinya. Sekarang ini menurut laporan dari AS, mereka sudah menemukan pengganti yang tepat.
Pemain itu adalah gelandang asal Spanyol Thiago Alcantara. Sekarang ia masih terikat kontrak hingga tahun 2021 di Bayern Munchen.
Kabarnya Bayern sendiri bersedia melepas pemain berusia 27 tahun itu. Mereka bersedia melepas mantan pemain Barcelona itu dengan harga tak kurang dari 54 juta pounds.
Target Sekunder

Selain itu, media asal Spanyol tersebut menambahkan bahwa Madrid juga memiliki rencana cadangan apabila Thiago gagal diboyong. Mereka akan mengalihkan targetnya kepada Miralem Pjanic.
Pemain asal Bosnia itu merupakan salah satu pilar Juve. Saat ini ia masih terikat kontrak hingga tahun 2021.
Akan tetapi Juve disebut juga siap melepasnya. Asalkan mereka dibayar minimal 72 juta pounds.
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gareth Bale Tidak Sabar Jalani Musim 2018/19
Liga Spanyol 8 Agustus 2018, 23:37
-
Bukan Salah, CR7 Atau Messi, Kuyt Doakan Modric Yang Raih Ballon d'Or
Liga Spanyol 8 Agustus 2018, 22:29
-
Kovacic Hengkang, Madrid Incar Eks Barcelona
Liga Spanyol 8 Agustus 2018, 20:26
-
Bale Gemilang, Lopetegui Tak Mau Bicara Ronaldo
Liga Spanyol 8 Agustus 2018, 20:03
-
Madrid Tawarkan Kontrak Baru untuk Luka Modric
Liga Spanyol 8 Agustus 2018, 19:36
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR