- Apa jawaban Julen Lopetegui saat diberi pertanyaan apakah bersedia menjadi pelatih Barcelona?. Lopetegui rupanya memberi jawaban jika dia merasa bahagia di Madrid dan merasa di klub terbaik dunia.
Lopetegui ditunjuk sebagai pelatih Madrid mulai musim 2018/19 untuk menggantikan posisi Zinedine Zidane yang mundur. Sebelumnya, Lopetegui mengemban tugas sebagai pelatih untuk timnas Spanyol.
Sepanjang karirnya, Lopetegui pernah menjadi bagian dari Barcelona. Saat masih aktif sebagai pemain, Lopetegui bermain untuk Barca pada musim 1994 hingga 1997. Namun, dia hanya lima kali bermain.
Lopetegui pun pernah bermain untuk Real Madrid. Meskipun karirnya di tim utama Madrid sama sekali tak gemilang, dia pernah jadi andalan bersama Madrid Castilla. Jadi, Lopetegui pernah ada di kubu Madrid dan Barca.
Bagaimana Jika Latih Barca?
Tidak hanya pernah menjadi pemain di Barca, Lopetegui juga tercatat pernah membela timnas Basque, yang selama ini identik dengan Barca. Jadi, pelatih 51 tahun punya ikatan dengan Barca cukup kuat.
"Jika saya menjadi pelatih Barcelona? Saya sudah menjawab pertanyaan itu. Sekarang saya senang melatih tim terbaik di dunia," ucap Lopetegui pada Cadena SER.
"Saya senang melatih Real Madrid dan itulah kondisi yang terjadi. Saya punya tanggung jawab yang besar dan kami punya target membawa tim ini jadi tim hebat. Kami inginkan musim yang sangat bagus," tandas Lopetegui.
Soal Timnas Spanyol
Keputusan Lopetegui menerima pinangan Madrid membawa dampak pada posisi yang dia emban di timnas Spanyol. Eks pelatih Porto tersebut dipecat. Dia dipecat kurang dari sepekan sebelum Spanyol bermain di Piala Dunia.
Tapi, Lopetegui mengaku tidak dendam dengan keputusan tersebut. "Saya akan menyapa 'halooo' jika bertemu Luis Ribales [Presiden RFEF] karena saya orang yang berpendidikan," terang Lopetegui.
Video Menarik
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
McManaman Dukung Liverpool Kalahkan Madrid
Liga Champions 6 September 2018, 22:56
-
Bukan Raul Atau Owen, Ini Rekan Setim Terbaik McManaman
Liga Champions 6 September 2018, 22:28
-
Dani Ceballos Pasti Akan Hengkang dari Madrid
Liga Spanyol 6 September 2018, 21:50
-
Bertemu Zidane, Momen Paling Penting Mesut Ozil
Liga Inggris 6 September 2018, 21:34
-
Gelandang Madrid Ini Simpan Dendam Pada Zidane
Liga Spanyol 6 September 2018, 20:05
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR