Bola.net - Menenangkan seorang Lionel Messi bukanlah perkara yang mudah untuk diatasi oleh klub raksasa Spanyol, Barcelona. Dan itulah yang sekarang mereka hadapi saat ini.
Messi memang dikenal sebagai sosok ambisius. Dan karena hal itulah, ia bisa mempersembahkan serangkaian trofi bergengsi kepada Barcelona serta meraih enam gelar terbaik di tingkat individu, Ballon d'Or.
Namun terkadang, pria asal Argentina itu kerap kesulitan untuk membendung kekesalannya. Contohnya terjadi baru-baru ini, di mana dirinya marah terhadap pernyataan Eric Abidal soal mantan pelatih Barcelona, Ernesto Valverde.
Abidal pernah mengatakan bahwa pemain bertanggungjawab atas pemecatan Valverde pada bulan Januari lalu. Messi yang tidak terima langsung memberikan balasannya lewat unggahan di media sosial miliknya.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Messi sedang Marah Besar
Baru-baru ini, Messi kembali marah. Semua diawali oleh kedatangan Ronald Koeman sebagai pelatih baru Barcelona. Seperti yang diketahui, pria asal Belanda itu ditunjuk sebagai pengganti Quique Setien yang bernasib sama dengan Valverde.
Koeman langsung mengagendakan pertemuan dengan Messi yang belakangan ini dirumorkan sedang tidak betah di Camp Nou. Terutama setelah Barcelona menelan kekalahan telak atas Bayern Munchen di pentas Liga Champions.
Isi obrolannya terungkap ke publik. Beberapa sumber yang berbeda mengatakan kalau Messi berkata Koeman bahwa dirinya sedang berada di ambang pintu keluar Barcelona.
Dan menurut Clarin, Messi marah karena hal itu. Ia kesal lantaran hasil obrolannya dengan Koeman bisa bocor ke khalayak ramai.
Diposisikan Sebagai Antagonis
Sebenarnya Messi tidak sepenuhnya marah terhadap hasil obrolan itu. Apalagi dengan tidak adanya misintepretasi dalam kata-katanya terhadap Koeman. Messi marah terhadap hal yang cukup spesifik.
Sebagai informasi, RAC1 adalah media yang paling pertama membocorkan hasil obrolan tersebut. Dan diketahui kalau RAC1 merupakan stasiun radio yang disinyalir mendukung presiden Barcelona saat ini, Josep Maria Bartomeu.
Messi meyakini bahwa ini adalah tindakan percobaan dari manajemen untuk membuat nama Messi buruk di mata publik. Di mana dirinya diposisikan sebagai sosok antagonis yang berniat meninggalkan klub di saat sedang mengalami krisis.
(Marca)
Baca Juga:
- Yaya Toure: Guardiola Bakal Berada Dalam Kesulitan Jika Melatih Barca atau Madrid
- Ansu Fati Ganti Agen, Jalan ke MU Kian Mulus?
- Kepindahan Messi dari Barca ke Man City Rumit, Tapi Bukan Berarti Mustahil
- Barcelona Mau Jual Luis Suarez, MU Disarankan Ikut Kejar
- Memphis Depay Jadi Pembelian Pertama Ronald Koeman di Barcelona?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perkuat Lini Belakang, Barcelona Tertarik Datangkan Bek Manchester City
Liga Spanyol 22 Agustus 2020, 21:56
-
Koeman Ingin Pertahankan Pique di Barcelona
Liga Spanyol 22 Agustus 2020, 21:27
-
Terancam Dijual, Luis Suarez Minta Presiden Barcelona Bersikap Jantan
Liga Spanyol 22 Agustus 2020, 20:54
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR