
Bola.net - Penyerang Real Madrid, Luka Jovic, mengakui bahwa dia berada di tempat latihan yang sama dengan Trey Thompkins. Thompkins adalah basket Real Madrid yang dinyatakan positif corona.
Pandemi corona memang telah menjadi masalah serius bagi negara-negara Eropa. Italia menjadi salah satu negara yang mengalami dampak paling besar. Spanyol juga menderita dampak yang cukup serius.
Pada hari Kamis (12/3/2020) waktu setempat, Real Madrid mengumumkan pemain basketnya positif terserang virus corona. Real Madrid pun langsung mengambil langkah antisipasi dengan melakukan isolasi pada markas klub.
Real Madrid kemudian juga meliburkan aktivitas klub secara keseluruhan, baik itu tim basket maupun sepak bola. Karim Benzema tidak lagi berlatih sejak terungkapnya kasus positif corona yang dialami Thompkins.
Luka Jovic Dalam Kondisi Baik
Trey Thompkins sedang menjalani fase pemulihan cedera sebelum diperiksa dan dinyatakan positif corona. Dia menjalani pemulihan dengan staf khusus bersama para pemain sepak bola Real Madrid yang juga cedera.
Luka Jovic mengakui berlatih di tempat yang sama dengan Thompkins.
"Karena saya cedera dan saya tidak berlatih selama dua atau tiga hari, saya berada dalam kelompok pemulihan yang sama sebagai pemain dengan corona [Thompkins]," ucap Luka Jovic dikutip dari Marca.
"Saya tidak memiliki gejala apa pun. Saya merasa baik-baik saja," tambah pemain 21 tahun.
Luka Jovic kemudian menceritakan awal mula dia tahu bahwa ada kasus corona di Real Madrid. Semula, dia hendak datang ke sesi latihan. Tetapi, saat sampai di Valdebebas, ada petugas yang memintanya kembali dan latihan libur.
"Kami pergi untuk berlatih [Kamis] pagi, tetapi bagian administrasi datang dan mengatakan bahwa kami tidak akan berlatih lagi selama dua minggu ke depan. Kita semua harus tinggal di rumah dan tidak meninggalkan Madrid," ucapnya.
La Liga Ditunda 2 Pekan
Pada hari Kamis (12/3) La Liga langsung mengonfirmasi bahwa kompetisi kasta teratas Spanyol itu resmi dihentikan.
Berdasarkan pernyataan resmi yang dirilis, La Liga, mereka memutuskan untuk menghentikan kompetisi setelah Real Madrid memutuskan mengkarantina tim mereka setelah ada salah satu pemain mereka (Pemain tim Basket Real Madrid) yang positif mengidap virus Corona.
"Mempertimbangkan kondisi yang beredar pada pagi ini, yaitu Real Madrid yang memutuskan untuk mengkarantina tim mereka dan juga kemungkinan ada pemain dari klub lain yang positif terjangkit, maka La Liga memutuskan untuk memasuki fase berikutnya dari protokol perlawanan terhadap COVID-19."
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klasemen, Top Skor, dan Top Assist Liga Spanyol Sebelum Ditunda
Liga Spanyol 14 Maret 2020, 11:52
-
Tinggalkan Real Madrid, Luka Jovic Menuju ke Inggris?
Liga Spanyol 13 Maret 2020, 19:55
-
Kronologi 'Serangan' Virus Corona pada Sepak Bola Global
Liga Champions 13 Maret 2020, 15:59
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR