
Bola.net - Mimpi Marcus Rashford bermain untuk Barcelona masih mungkin terwujud. Klub juara La Liga itu dikabarkan masih berusaha membawa penyerang Inggris tersebut ke Camp Nou musim panas ini.
Sudah bukan rahasia lagi bahwa Rashford sangat ingin bergabung dengan Barcelona. Ia menjadikan klub Catalan itu sebagai tujuan utama jika harus meninggalkan Manchester United.
Namun kabar terbaru sempat menjadi tamparan untuk Rashford. Barcelona dikabarkan akan menyelesaikan transfer Nico Williams dari Athletic Bilbao - pemain yang bermain di posisi yang sama persis dengan Rashford.
Banyak yang menganggap pintu Barcelona untuk Rashford sudah tertutup. Namun laporan terbaru dari The Guardian menyebut Blaugrana masih mempertahankan minatnya pada pemain berusia 26 tahun itu.
Masih Dibutuhkan
Menurut laporan tersebut, Barcelona tetap ingin merekrut Rashford meski sudah mendekati kesepakatan untuk Williams.
Rashford dinilai penting karena fleksibilitasnya. Ia bisa bermain di kedua sayap sekaligus beroperasi sebagai penyerang tengah.
Ditambah lagi, proses transfer Williams dikabarkan menemui kendala. Situasi ini membuat Rashford bisa menjadi alternatif yang menarik untuk skuat Barcelona.
Tawaran Skema Khusus
Barcelona dikabarkan tidak berniat membeli Rashford secara langsung musim panas ini.
Mereka enggan memenuhi harga 40 juta pounds yang diminta Manchester United. Sebagai gantinya, mereka menawarkan skema transfer berbeda.
Rencananya, Barcelona ingin meminjam Rashford selama satu musim dengan opsi pembelian permanen di akhir masa pinjam. Mereka berharap MU bersedia menerima tawaran ini.
Minta Rashford Turun Gaji
Barcelona juga dikabarkan meminta Rashford bersedia menurunkan gajinya jika ingin pindah ke Camp Nou.
Klub Catalan itu tidak sanggup membayar gaji Rashford yang saat ini mencapai 325 ribu pounds per minggu. Mereka meminta pemain Inggris itu bersedia menerima pemotongan gaji yang signifikan.
Klasemen La Liga
Sumber: The Guardian
Baca Juga:
- Barcelona Umumkan Tanggal Kembali ke Camp Nou, Lawan Pertamanya Tim yang Spesial
- Menanti Kuartet Maut di Lini Depan Barcelona: Nico Williams, Raphinha, Lewandowski, dan Lamine Yamal
- Efek Domino Transfer: Ansu Fati Tes Medis Hari Ini, Rashford Segera Gabung Barcelona?
- Tak Masuk Rencana Barcelona, Gelandang Muda Ini Dibidik Mallorca?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Dapat Nico Williams, Barcelona Coba Rekrut Marcus Rashford?
Liga Spanyol 25 Juni 2025, 21:51
-
Tak Masuk Rencana Barcelona, Gelandang Muda Ini Dibidik Mallorca?
Liga Spanyol 25 Juni 2025, 12:55
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Bournemouth vs Arsenal: Declan Rice
Liga Inggris 4 Januari 2026, 04:05
-
Prediksi Inter vs Bologna 5 Januari 2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:45
-
Juventus vs Lecce: Pemain Terbaik dan Terburuk di Allianz Stadium
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:37
-
Man of the Match Juventus vs Lecce: Wladimiro Falcone
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:27
-
Hasil Sassuolo vs Parma: Jay Idzes Gagal Bantu Neroverdi Raih Poin Penuh
Tim Nasional 4 Januari 2026, 01:13
-
Prediksi Man City vs Chelsea 5 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 00:30
-
BRI Super League: Kuota Penonton Persik vs Persib Dibatasi
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:44
-
Prediksi BRI Super League, Bali United vs Arema FC 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:31
-
Prediksi Real Madrid vs Real Betis 4 Januari 2026
Liga Spanyol 3 Januari 2026, 22:15
-
Prediksi Fulham vs Liverpool 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 22:00
-
Prediksi BRI Super League, PSIM Yogyakarta vs Semen Padang 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 21:35
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR