- Sebuah kabar baik datang bagi Barcelona dan Liverpool. Gelandang incaran mereka, Adrien Rabiot disebut kembali mengalami kebuntuan dalam negosiasi kontraknya bersama PSG.
Rabiot sendiri menjadi properti panas pada musim panas ini. Ia menjadi rebutan klub-klub seperti Liverpool dan Barcelona pada musim panas ini setelah ia tampil apik di lini tengah Les Parisien dalam beberapa tahun terakhir.
PSG sendiri sadar betul bahwa gelandang mereka menjadi incaran banyak klub top Eropa. Untuk itu mereka tengah mencoba untuk memperbaharui kontrak sang pemain semenjak akhir musim lalu.
Namun dilansir ESPN, usaha PSG untuk mengikat Rabiot dnegan kontrak baru menemui jalan buntu. Sang pemain kabarnya kembali menolak untuk memperpanjang kontraknya di Parc Des Princes.
Mengapa Rabiot menolak memperpanjang kontrak di PSG? Baca informasi selengkapnya di bawah ini.
Bulatkan Tekad
Menurut laporan tersebut, alasan utama Rabiot menolak tawaran PSG karena ia sudah membulatkan tekad untuk pergi dari Prancis.
Rabiot sendiri dikabarkan sudah merasa cukup di PSG. Ia tidak lagi menemukan tantangan di Les Parisien sehingga ia ingin mencari tantangan baru dalam karirnya.
Untuk itu ia kabarnya akan terus menolak tawaran dari PSG karena ia sudah mantap untuk hengkang musim depan.
Diimbau Bertahan
Namun pihak PSG tidak menyerah untuk mempertahankan Rabiot. Pelatih mereka, Thomas Tuchel sampai turun tangan untuk mempertahankan sang pemain.
Tuchel secara terbuka menyebut bahwa PSG adalah opsi terbaik untuk Rabiot. Ia merasa Rabiot bisa menjadi pemain terbaik dunia jika ia bertahan bersama Les Parisien.
Selain itu ia juga kabarnya tidak akan mudah melepaskan sang pemain ke klub lain, karena ia akan memberikan porsi yang besar dalam timnya terhadap sang gelandang muda.
Waktu Menipis
PSG sendiri hanya punya waktu hingga bulan Januari untuk mengikat kontrak baru bagi Rabiot, karena sang pemain sudah bisa menjalin komunikasi dengan klub lain dengan menggunakan aturan Bosman.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Kiper Inter Bingung Kenapa Buffon Belum Pensiun
Liga Eropa Lain 13 September 2018, 23:04
-
Mbappe Hebat Dalam Menyerang, Payah Dalam Bertahan
Liga Inggris 13 September 2018, 22:30
-
Kisah Kegagalan Chelsea Merekrut Mbappe
Liga Inggris 13 September 2018, 21:49
-
Saingi MU, PSG Juga Buru Ruben Neves
Liga Inggris 13 September 2018, 14:30
-
Nego Kontrak Adrien Rabiot Macet, Barcelona dan Liverpool Siaga Satu
Liga Spanyol 13 September 2018, 13:00
LATEST UPDATE
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR