
Bola.net - Penyerang Barcelona, Robert Lewandowski mengalami masa-masa sulit di Camp Nou musim ini. Pemain timnas Polandia tersebut mengalami paceklik gol di Barcelona setelah bertarung di Piala Dunia 2022.
Lewandowski yang didatangkan dari Bayern Munchen, tampil gemilang di paruh musim bersama Barcelona. Di Liga Spanyol, Lewandowski langsung melesat menjadi top skor dengan catatan 13 gol dari 14 laga.
Namun ketajaman Lewandowski mendadak menghilang setelah pulang dari Piala Dunia Qatar 2022. Melihat ketajamannya yang memudar Lewandowski tentu saja merasa tidak bahagia. Namun sang pemain mengaku tetap senang mengingat Barcelona menjadi pemuncak klasemen Liga Spanyol.
"Saya tidak akan pernah bahagia, terlepas dari gol yang saya cetak. Setelah Piala Dunia, saya mencetak lebih sedikit, tetapi seluruh tim tidak bagus dalam beberapa pertandingan terakhir,” terang Lewandowski dikutip dari 90 min.
Komitmen Cetak Gol
Ketajaman Lewandowski mulai dipertanyakan selama tahun 2023 ini. Pasalnya Lewandowski hanya mencetak empat gol dari 10 laga terakhirnya setelah pulang dari Qatar.
Lewandowski mengaku ingin mengembalikan ketajamannya kembali bagi Barcelona. Terlebih saat ini Barcelona sedang memburu gelar Liga Spanyol dengan keunggulan 13 poin dari Real Madrid.
"Meskipun kami akan meningkat. Ini sulit, saya tidak tahu kenapa, tapi saya yakin dalam sepuluh pertandingan tersisa ini kami akan seperti biasa, tidak seperti sekarang.
“Saya tahu orang-orang ingin saya mencetak gol. Saya tahu Saya bisa melakukannya dan sebagai tim kami bisa bermain lebih baik. Di Barcelona, ini bukan hanya tentang menang, tetapi juga tentang mencetak gol," tegas Lewandowski.
Dibandingkan dengan Bayern Munchen
Turunnya performa Lewandowski, membuat banyak orang membandingkannya dengan musim lalu bersama Bayern Munchen. Namun Lewandowski mengaku tidak senang dengan tindakan tersebut.
Lewandowski menilai Bayern Munchen merupakan tim yang berbeda dengan Barcelona secara kedalaman skuad. Selain itu, Lewandowski juga menjelaskan bahwa kondisinya masih baru di Barcelona.
"Mereka (Bayern Munchen) adalah turnamen dan tim yang berbeda. Dalam beberapa bulan, anda tidak bisa mengubah segalanya.”
"Kami (Barcelona) kekurangan pemain karena cedera. Kami telah berusaha mencapai tujuan kami, tetapi saya sudah tahu bahwa tahun pertama akan sulit. Dan dalam beberapa pekan terakhir, saya tahu bahwa saya belum sempurna,” tambah Lewandowski.
Klasemen Liga Spanyol
Sumber: 90 min dan Transfermarkt
Penulis: Ahmad Daerobby
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Paceklik Gol Setelah Piala Dunia 2022, Lewandowski: Saya Tidak Bahagia!
Liga Spanyol 13 April 2023, 23:41 -
Berubah Pikiran, Barcelona Putuskan Lepas Jordi Alba?
Liga Spanyol 13 April 2023, 17:40 -
Barcelona Nyaris Rekrut Jebolan La Masia untuk Jadi Penerus Sergio Busquets
Liga Spanyol 13 April 2023, 01:25 -
Tanggapi Isu CLBK Messi, Koeman: Kepergiannya Adalah Hari Terburuk!
Liga Spanyol 13 April 2023, 00:37 -
Dikabarkan Kembali, Lewandowski Berharap Bisa Bermain Bersama Messi!
Liga Spanyol 12 April 2023, 01:20
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR