Bola.net - - Peringkat 3 Real Madrid akan menjamu peringkat 13 Athletic Bilbao di Santiago Bernabeu pada jornada 33 La Liga 2017/18, Kamis (19/4). Angin kemenangan bertiup kencang ke arah tuan rumah.
Madrid, yang sedang sangat percaya diri menyusul kelolosan ke semifinal Liga Champions, baru saja menang di markas Malaga. Pasukan Zinedine Zidane menang 2-1. Isco jadi aktor utama dengan satu gol dan satu assist untuk Casemiro.
Isco pun diyakini akan kembali jadi starter saat Madrid meladeni Bilbao di Bernabeu. Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale, yang diistirahatkan ketika lawan Malaga, juga diperkirakan akan kembali ke starting lineup.
Form Bilbao bertolak belakang.
Pada jornada 31, Bilbao menang 3-1 di kandang Villarreal lewat gol-gol Inigo Cordoba, Inaki Williams dan Iker Muniain. Namun anak-anak asuh Jose Angel Ziganda kemudian mengalami antiklimaks, kalah 2-3 di kandang sendiri melawan Deportivo La Coruna. Los Leones mencetak dua gol melalui Raul Garcia dan Markel Susaeta, tapi tak cukup untuk menghindarkan mereka dari kekalahan.
Pada pertemuan pertama di La Liga musim ini (jornada 14), Madrid hanya bisa imbang 0-0 di kandang Bilbao. Di Bernabeu kali ini, Madrid sangat difavoritkan menang.
Madrid selalu menang dalam 13 laga kandang terakhirnya melawan Bilbao di semua ajang. Itulah salah satu alasannya.
Klasemen sementara
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Madrid (4-3-1-2): Navas; Marcelo, Varane, Ramos, Carvajal; Kroos, Casemiro, Modric; Isco; Ronaldo, Bale.
Info skuat: Nacho (cedera).
Bilbao (4-2-3-1): Arrizabalaga; Balenziaga, Martinez, Nunez, De Marcos; Iturraspe, San Jose; Susaeta, Garcia, Williams; Aduriz.
Info skuat: Xabier Etxeita (meragukan).
HEAD TO HEAD (5 PERTEMUAN TERAKHIR)
03-12-2017 Bilbao 0-0 Madrid (La Liga)
18-03-2017 Bilbao 1-2 Madrid (La Liga)
24-10-2016 Madrid 2-1 Bilbao (La Liga)
13-02-2016 Madrid 4-2 Bilbao (La Liga)
24-09-2015 Bilbao 1-2 Madrid (La Liga).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR MADRID
31-03-2018 Las Palmas 0-3 Madrid (La Liga)
04-04-2018 Juventus 0-3 Madrid (UCL)
08-04-2018 Madrid 1-1 Atletico (La Liga)
12-04-2018 Madrid 1-3 Juventus (UCL)
16-04-2018 Malaga 1-2 Madrid (La Liga).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR BILBAO
16-03-2018 Bilbao 1-2 Marseille (UEL)
18-03-2018 Barcelona 2-0 Bilbao (La Liga)
31-03-2018 Bilbao 1-1 Celta (La Liga)
10-04-2018 Villarreal 1-3 Bilbao (La Liga)
15-04-2018 Bilbao 2-3 Deportivo (La Liga).
PREDIKSI SKOR
Madrid tak terkalahkan dalam enam laga kandang terakhirnya di La Liga (M5 S1). Sementara itu, Bilbao hanya menang sekali dalam tujuh laga tandang terakhirnya di La Liga (M1 S2 K4).
Madrid selalu mencetak minimal tiga gol dalam lima dari enam laga kandang terakhirnya di La Liga. Namun Madrid hanya sekali clean sheet dalam tujuh laga terakhirnya di La Liga.
Madrid selalu mencetak dua gol atau lebih dalam 13 laga kandang terakhirnya melawan Bilbao di semua kompetisi.
Prediksi skor akhir: Real Madrid 3-1 Athletic Bilbao.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Burnley vs Chelsea 20 April 2018
Liga Inggris 17 April 2018, 13:58
-
Prediksi Real Madrid vs Athletic Bilbao 19 April 2018
Liga Spanyol 17 April 2018, 11:58
-
Prediksi AS Roma vs Genoa 19 April 2018
Liga Italia 17 April 2018, 10:58
-
Prediksi Torino vs AC Milan 19 April 2018
Liga Italia 17 April 2018, 10:28
-
Prediksi Crotone vs Juventus 19 April 2018
Liga Italia 17 April 2018, 09:58
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR