Ini adalah lawatan kali pertama Los Merengues ke Estadio Manuel Martinez Valero setelah 24 tahun. Namun level kedua tim yang jauh beda tampaknya tak akan menghalangi pasukan Carlo Ancelotti membawa pulang kemenangan kelima dari enam jornada awal musim ini.
Performa Madrid pun tengah on fire setelah tengah pekan silam meraih kemenangan impresif 6-1 atas Galatasaray di Liga Champions, disusul menggilas sang tetangga Getafe 4-1 pada jornada kelima La Liga akhir pekan kemarin.
Dan meski tanpa pemain termahal dunia Gareth Bale yang dipaksa menepi karena cedera paha, Madrid nyaris turun dengan kekuatan penuh dan harusnya tak menemui kendala untuk merebut tiga poin dari kandang Elche.
Sementara tuan rumah punya misi mempertahankan rekor kandang di mana mereka belum tersentuh kekalahan sejauh musim ini. Meski demikian, mereka juga memasang misi 'mustahil' untuk mengejutkan Madrid dan meraih kemenangan perdana musim ini. (bola/row)
Perkiraan Pemain Kedua Tim

Herrera; Damian Suarez, Botia, Lomban, Edu Albacar; Carlos Sanchez, Ruben Perez, Stevanovic, Coro, Fidel; Boakye
Real Madrid (4-2-3-1):
Diego Lopez; Carvajal, Pepe, Nacho, Arbeloa; Khedira, Illarramendi; Di Maria, Isco, Cristiano Ronaldo; Benzema
Data dan Fakta

- Real Madrid belum tersentuh kekalahan dalam 21 laga terakhir mereka di La Liga.
- Sebaliknya, Elche belum merasakan kemenangan dalam 5 laga terakhirnya di La Liga.
- Los Blancos hanya kalah sekali dalam 10 pertemuan terakhir mereka lawan Elche.
- Gareth Bale kemungkinan tak bakal bisa dimainkan karena mengalami cedera. Pun demikian dengan Fabio Coentrao, Marcelo dan Xabi Alonso.
- Iker Casillas dan Sergio Ramos pun kemungkinan masih akan absen, meski cedera mereka mulai pulih dan kembali berlatih penuh.
- Elche pun mengalami masalah cedera dengan bakal absennya bek Cristian Sapunaru dan gelandang Sergio Pelegrin.
Head-To-Head

Form Lima Laga Terakhir

- Sep 20, 2013 Osasuna 2 - 1 Elche (La Liga)
- Sep 16, 2013 Elche 0 - 0 Valladolid (La Liga)
- Aug 30, 2013 Almeria 2 - 2 Elche (La Liga)
- Aug 24, 2013 Elche 1 - 1 Real Sociedad (La Liga)
- Aug 19, 2013 Rayo Vallecano 3 - 0 Elche (La Liga)
- Sep 22, 2013 Real Madrid 4 - 1 Getafe (La Liga)
- Sep 17, 2013 Galatasaray 1 - 6 Real Madrid (Liga Champions)
- Sep 14, 2013 Villarreal 2 - 2 Real Madrid (La Liga)
- Sep 01, 2013 Real Madrid 3 - 1 Athletic Bilbao (La Liga)
- Aug 29, 2013 Deportivo 0 - 4 Real Madrid (Persahabatan)
Rekor Home vs Away

- Main: 2
- Menang: -
- Seri: 2
- Kalah: -
- Memasukkan: 1
- Kemasukan: 1
- Rata-rata memasukkan per laga: 0.50
- Rata-rata kemasukan per laga: 0.50
- Clean sheet: 1
- Kemenangan terbesar: -
- Kekalahan terbesar: -
- Main: 2
- Menang: 1
- Seri: 1
- Kalah: -
- Memasukkan: 3
- Kemasukan: 2
- Rata-rata memasukkan per laga: 1.50
- Rata-rata kemasukan per laga: 1.00
- Clean sheet: 1
- Kemenangan terbesar: 1-0
- Kekalahan terbesar: -
Komparasi Skuat

- Rata-rata umur skuad : 27.1
- Termuda : 19 (Samu)
- Tertua : 35 (Rivera)
- Pemain di bawah 21 tahun : 4
- Pemain asing : 7
- Pemain non-Eropa: 4
- Rata-rata umur skuad : 25.0
- Termuda : 20 (Diego Llorente)
- Tertua : 32 (Casillas)
- Pemain di bawah 21 tahun : 7
- Pemain asing : 11
- Pemain non-Eropa : 4
Prediksi

TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo: Ancelotti Bakal Buat Real Berkarakter
Liga Spanyol 25 September 2013, 23:41
-
Disebut Jual Ozil ke United, Mustapha Murka
Liga Inggris 25 September 2013, 23:12
-
Bale Nyaris Gagal ke Madrid Beberapa Kali
Liga Champions 25 September 2013, 22:31
-
United Sempat Tawar Bale 100 Juta Pound?
Liga Champions 25 September 2013, 20:20
-
Madrid 'Sediakan' Rumah Kaka Untuk Bale
Bolatainment 25 September 2013, 18:14
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


























KOMENTAR