Bola.net - - Bintang Real Madrid Gareth Bale sudah pulih dari cedera. Meskipun begitu, Santiago Solari belum bisa memastikan apakah sang pemain akan diturunkan sebagai starter saat berhadapan dengan Espanyol.
Madrid akan berkunjung ke markas Espanyol dalam lanjutan La Liga, Senin (28/01/19) dinihari WIB. Menjelang pertandingan tersebut, Madrid mendapat kabar gembira dengan pulihnya Bale.
Bale sebelumnya sudah absen membela Los Blancos dalam enam pertandingan terakhir akibat cedera otot. Bintang Wales tersebut mengalami cedera tersebut dalam pertandingan melawan Villarreal pada Jumat (04/01/19) lalu.
Namun, pemain berusia 29 tahun itu sudah terlihat mengikuti latihan bersama tim utama Los Blancos baru-baru ini. Jika kondisinya memungkinkan, ia berpeluang bermain melawan Espanyol.
Belum Tentu Starter
Solari masih belum bisa menjamin kalau Bale akan tampil sebagai starter melawan Espanyol. Namun, ia merasa sangat senang sang pemain sudah kembali dari cedera.
“Sepakbola adalah selalu mengenai pertandingan yang berikut. Kita lihat besok siapa yang turun bermain dan siapa yang bermain lebih kedepan," kata Solari di situs resmi Real Madrid.
"Para pemain yang sudah pulih, sekarang sudah sehat kembali dan kami ingin agar mereka berada dalam kondisi 100%.
"Ia adalah seorang pesepakbola yang fantastis dan kami sangat senang bahwa ia dapat kembali turun bermain."
Bukan Hanya Bale
Selain Bale, ada pemain lain yang nampak bergabung dengan sesi latihan Real Madrid. Ia adalah winger El Real, Marco Asensio.
Asensio sendiri mendapatkan cedera di pertengahan bulan Desember kemarin. Ia mendapatkan cedera pada semifinal Piala Dunia antar klub saat mereka mengalahkan wakil AFC, Kashima Antlers dengan skor 3-1.
Asensio juga dikabarkan berlatih penuh bersama skuat Madrid sehingga ia juga berpotensi comeback pada laga melawan Espanyol nanti.
Video Pilihan
Berita video 5 olahraga populer didunia, bulutangkis tidak termasuk di dalamnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang Gabung Atletico, Morata: Madrid Itu Masa Lalu
Liga Inggris 27 Januari 2019, 22:46
-
Live Streaming La Liga di SCTV: Espanyol vs Real Madrid
Liga Spanyol 27 Januari 2019, 22:05
-
Ketimbang Madrid, Valverde Lebih Pilih Waspadai Ancaman Atletico
Liga Spanyol 27 Januari 2019, 18:03
-
Pulih, Bale Belum Tentu Starter Lawan Espanyol
Liga Spanyol 27 Januari 2019, 07:30
-
Solari: Benzema Salah Satu Striker Terbaik di Dunia
Liga Spanyol 27 Januari 2019, 07:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR