
Bola.net - Selisih poin antara Real Madrid-Girona dan Barcelona di klasemen La Liga 2023/2024 tampak terus melebar. Inkonsistensi Barca di beberapa pertandingan terakhir berarti mereka harus kehilangan poin-poin berharga.
Terbaru, Minggu (17/12/2023), Barca kembali kehilangan poin setelah hanya bisa main imbang 1-1 dalam kunjungan ke markas Valencia, duel pekan ke-17 Liga Spanyol 2023/2024.
Hasil tersebut mengekspos masalah skuad Xavi. Mereka tidak bisa main konsisten dalam beberapa laga terakhir. Dalam lima pertandingan beruntun, Barca hanya dua kali menang, sudah dua kali imbang, dan sekali kalah.
Hasil-hasil buruk ini membuat situasi semakin sulit bagi Blaugrana di papan atas klasemen sementara. Saat ini mereka ada di peringkat tiga dengan 35 poin dari 17 pertandingan.
Kejar-kejaran Real Madrid-Girona
Ketika Barcelona kehilangan poin, sang rival Real Madrid meraih kemenangan penting dengan performa meyakinkan. Jude Bellingham dkk. menghajar Villarreal dengan skor telak 4-1, Senin (18/12/2023) dini hari WIB.
Los Blancos benar-benar main dominan di pertandingan ini. Mereka unggul di segala aspek, termasuk dalam 61% dominasi penguasaan bola. Madrid main solid dan meraih tiga poin penting untuk kembali naik ke puncak klasemen sementara, menyalip Girona.
REAL MADRID GO TOP OF LALIGA AFTER BEATING VILLARREAL!
— ESPN FC (@ESPNFC) December 17, 2023
Girona could regain first place tomorrow against Alavés 👀 pic.twitter.com/D3aUVR6RIL
Saat ini Madrid tengah memimpin dengan 42 poin dari 17 pertandingan. Girona di peringkat dua dengan 41 poin, tapi baru 16 pertandingan.
Menariknya, pekan lalu Girona-lah yang menyalip Madrid. Saat itu Madrid diimbangi Real Betis (1-1), Girona tampil perkasa menghajar Barcelona 4-2 di Camp Nou.
Sekarang giliran Madrid yang menang dan menyalip Girona. Dua tim ini terus kejar-kejaran di puncak klasemen La Liga 2023/2024. Barcelona? Jangan ditanya.
Hasil La Liga 2023/2024
Pekan ke-17
Sabtu, 16 Desember 2023
Osasuna 1-0 Rayo Vallecano
Celta Vigo 1-0 Granada
Athletic Bilbao 2-0 Atletico Madrid
Minggu, 17 Desember 2023
Sevilla 0-3 Getafe
Valencia 1-1 Barcelona
Almeria 0-0 Mallorca
Real Sociedad 0-0 Real Betis
Senin, 18 Desember 2023
Las Palmas 1-1 Cadiz
Real Madrid 4-1 Villarreal
Selasa, 19 Desember 2023
03.00 WIB - Girona vs Alaves
Klasemen Liga Spanyol 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Jumpa Napoli, Inilah Hasil Undian Babak 16 Besar Liga Champions 2023/2024
Liga Champions 18 Desember 2023, 18:20 -
5 Mantan Pemain Real Madrid yang Sekarang Nganggur, Ada Anaknya Zinedine Zidane
Editorial 18 Desember 2023, 15:35 -
5 Pelajaran dari Kemenangan Real Madrid atas Villarreal: Tiga Poin Berharga Mahal
Liga Spanyol 18 Desember 2023, 12:47 -
David Alaba Jadi Korban Ketiga, Real Madrid Dihantui Momok Cedera ACL!
Liga Spanyol 18 Desember 2023, 12:45 -
Brahim Diaz Panas di Akhir Tahun
Liga Spanyol 18 Desember 2023, 12:43
LATEST UPDATE
-
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR