Bola.net - - Rumor kepindahan Christian Eriksen ke Real Madrid nampaknya tidak akan terealisasi di musim panas nanti. Tim asal Spanyol itu diberitakan menarik diri dari perburuan playmaker Tottenham Hotspur tersebut.
Nama Eriksen sejak awal musim kemarin sering dihembuskan akan bergabung dengan Real Madrid. Ia diproyeksikan untuk menjadi pengganti Luka Modric di lini tengah Los Blancos musim depan.
Rumor itu semakin kencang setelah Eriksen menolak memperpanjang kontraknya di Tottenham Hotspur yang habis musim depan. Alhasil El Real dijagokan akan mengunci transfer pemain Timnas Denmark itu di musim panas ini.
Namun menurut laporan Don Balon, kepindahan Eriksen ke Bernabeu kemungkinan besar batal terlaksana. Pasalnya Real Madrid memilih untuk menarik diri dalam perburuan sang pemain.
Mengapa Madrid batal merekrut Eriksen? Simak informasinya di bawah ini.
Performa Mengecewakan
Laporan itu menyebut Real Madrid memutuskan tidak mengejar Eriksen setelah melihat performa sang pemain di Final Liga Champions di akhir pekan lalu.
Pada saat itu, Tottenham Hotspur harus mengakui keunggulan Liverpool setelah kalah 2-0 di Wanda Metropolitano. Namun pada laga itu juga, Eriksen sama sekali tidak bisa menjadi pembeda saat timnya kesulitan menghadapi The Reds.
Tim pelatih Madrid menilai Eriksen tidak cukup bagus untuk menjadi pembeda di skuat mereka musim depan. Alhasil mereka memutuskan untuk tidak memburu pemain 27 tahun tersebut.
Harga Kelewat Mahal
Selain karena performanya yang mengecewakan, Eriksen juga tidak masuk daftar belanja Madrid karena mahar transfernya yang kelewat mahal.
Seperti informasi yang kami tulis di atas, kontrak Eriksen akan habis di tahun 2020 mendatang. Namun pihak Tottenham hanya bersedia menjualnya di atas 100 juta pounds.
Real Madrid merasa harga itu tidak masuk akal sehingga ia menilai timnya lebih baik memburu pemain lain di musim panas nantiu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi, Real Madrid Dapatkan Luka Jovic
Liga Spanyol 4 Juni 2019, 19:08
-
Real Madrid Mundur dari Perburuan Christian Eriksen
Liga Spanyol 4 Juni 2019, 12:00
-
Lagi, Chelsea Tolak Tawaran Real Madrid untuk Eden Hazard
Liga Inggris 4 Juni 2019, 10:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR