Bola.net - Klub La Liga, Real Madrid diberitakan mengganti target transfer mereka. El Real disebut bakal mencoba mendatangkan Bruno Fernandes dari Sporting CP.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa Real Madrid menginginkan gelandang baru. Mereka ingin mulai meremajakan sekaligus menambah daya gedor lini tengah mereka untuk musim 2019/2020.
Nama Paul Pogba diberitakan menjadi target utama El Real di musim panas ini. Namun sejauh ini mereka masih kesulitan membawa keluar sang pemain dari Manchester United.
Menurut laporan Correio da Manha, Real Madrid mulai mengubah prioritas transfer mereka. Mereka kini lebih mengutamakan transfer Bruno Fernandes dari Sporting CP.
Apa yang membuat Real Madrid tertarik merekrut Fernandes? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Rekam Jejak Apik
Menurut laporan tersebut, Real Madrid menilai bahwa Fernandes bakal menjadi pengganti yang ideal untuk Pogba.
Musim lalu, Fernandes tampil gemilang di lini serang Sporting. Ia membuat total 32 gol dan 18 assist untuk tim asal Ibukota Portugal tersebut.
Tidak hanya itu, Fernandes juga baru-baru ini berhasil membuat tiga assist dalam satu pertandingan sehingga mereka menilai sang playmaker bakal menjadi tambahan yang sangat bagus untuk tim mereka.
Harga Terjangkau
Selain karena performa yang apik, Real Madrid mencoba mendatangkan Fernandes karena harganya yang terjangkau.
Salah satu alasan El Real kesulitan untuk mendatangkan Pogba di musim panas ini adalah harganya yang mahal. Manchester United mematok harga sekitar 150 juta pounds untuk pemain Timnas Prancis tersebut.
Sementara Fernandes sendiri diberitakan hanya memiliki nilai jual sekitar 63 juta pounds. Untuk itu Real Madrid bertekad untuk memboyong Fernandes dalam waktu dekat.
Ada Pesaing
Namun laporan tersebut mengklaim bahwa Real Madrid memiliki pesaing untuk mendapatkan Fernandes.
Manchester United diberitakan masih tertarik mendatangkan sang playmaker, meski mereka baru bisa mendatangkan sang pemain di bulan Januari mendatang.
(Correio Da Manha)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zinedine Zidane Ogah Berjudi dengan Eden Hazard
Liga Spanyol 28 Agustus 2019, 21:30
-
Real Madrid Tawar Paul Pogba di Akhir Bursa Transfer Musim Panas
Liga Spanyol 28 Agustus 2019, 20:20
-
Muak, Fans Manchester United Akhirnya Usir Paul Pogba
Liga Inggris 28 Agustus 2019, 19:21
-
Simulasi Undian Liga Champions 2019-20: Liverpool Satu Grup dengan Madrid
Liga Champions 28 Agustus 2019, 18:56
-
Real Madrid Konfirmasi Cedera Isco
Liga Spanyol 28 Agustus 2019, 17:28
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR