
Bola.net - Raksasa La Liga, Real Madrid tidak akan membiarkan Pierre-Emerick Aubameyang bergabung dengan Barcelona. Tim berjuluk Los Blancos itu diberitakan bakal membajak transfer striker Arsenal tersebut.
Dalam enam bulan terakhir, Barcelona tengah berburu penyerang baru. Mereka tengah mempersiapkan pengganti Luis Suarez yang mulai uzur di skuat mereka.
Barcelona diberitakan sudah menemukan pengganti yang tepat untuk Suarez. Mereka membidik sosok Aubameyang yang memenangkan trofi sepatu emas EPL musim kemarin.
Daily Star mengklaim bahwa Barcelona tidak akan sendirian dalam mengejar tanda tangan Aubameyang. Tim asal Ibukota Spanyol itu juga diberitakan tengah ambil ancang-ancang untuk merekrut sang striker.
Simak rencana transfer Real Madrid untuk Aubameyang di bawah ini.
Tambah Amunisi
Laporan itu mengklaim bahwa Real Madrid juga tengah membutuhkan amunisi baru untuk lini serang mereka.
Zinedine Zidane diberitakan tengah kecewa terhadap rekrutan musim panasnya, Luka Jovic. Sang striker hingga saat ini kesulitan untuk beradaptasi dengan sepakbola Spanyol.
Untuk itu Zidane ingin mendatangkan striker baru yang bisa menjadi pelapis sekaligus pesaing Karim Benzema di skuat Los Blancos.
Peluang Besar
Laporan itu juga membeberkan bahwa peluang Real Madrid mendapatkan Aubameyang lebih besar daripada Barcelona.
Sang striker memiliki kedekatan emosional dengan Real Madrid. Pasalnya ia pernah berjanji terhadpa sang kakek bahwa ia akan membela Real Madrid suatu saat nanti.
Untuk itu Aubameyang diyakini tidak akan melewatkan kesempatan untuk bergabung dengan Real Madrid.
Ingin Pergi
Sang striker juga diberitakan tengah mempertimbangkan untuk pergi dari Arsenal.
Penyerang Timnas Gabon itu tengah kecewa dengan metode kepelatihan Unai Emery di tim asal London Utara tersebut.
(Daily Star)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tidak ada Nama Vinicius di Daftar Jual Real Madrid
Liga Spanyol 27 November 2019, 22:00
-
Barcelona, Liverpool, dan Madrid Sedang Aktif Pepet Kai Havertz
Bundesliga 27 November 2019, 17:29
-
Real Madrid Siap Telikung Barcelona untuk Transfer Pierre-Emerick Aubameyang
Liga Spanyol 27 November 2019, 17:00
-
Eden Hazard Cedera Lagi, Bagaimana Kondisinya?
Liga Spanyol 27 November 2019, 14:29
-
Terungkap, Real Madrid Pernah Menolak Kedatangan Mauro Icardi
Liga Spanyol 27 November 2019, 14:17
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR