
Bola.net - Perjalanan Real Madrid pada musim 2020/2021 sulit diprediksi. Saat dalam situasi yang sulit dengan sembilan pemain utama cedera, Madrid justru menang pada lima laga beruntun.
Real Madrid menang 1-0 melawan Atalanta pada leg pertama babak 16 Besar Liga Champions (25/2/2021). Terlepas dari segala kontroversi yang terjadi, Madrid tetap layak mendapat pujian atas hasil itu.
"Kami harus memberikan banyak pujian atas apa yang dilakukan tim ini. Kami kembali ke perburuan gelar, kami menang di sini. Kami berusaha keras dan Anda harus menghargai apa yang kami lakukan," ucap bek Real Madrid, Nacho.
Krisis, Bangkit

Real Madrid telah mengalami tiga fase krisis pada musim 2020/2021 ini. Fase pertama terjadi pada Oktober 2020 lalu. Saat itu, Madrid kalah dua laga beruntun di kandang atas Cadiz dan Shakhtar.
Namun, Madrid kemudian bangkit dengan meraih kemenangan atas Barcelona di Camp Nou.
Krisis periode kedua terjadi pada November hingga awal Desember 2020. Real Madrid hanya menang sekali pada lima laga dan terancam gagal lolos dari fase grup Liga Champions usai kalah dari Shakhtar dengan skor 2-0.
Namun, Real Madrid berhasil keluar dari tekanan dan lolos dari fase grup. Madrid menang atas Gladbach. Lalu, Madrid juga menang pada dua laga sulit melawan Sevilla dan Atletico di La Liga.
Saat Zinedine Zidane Diragukan

Januari 2021 menjadi periode yang sulit bagi Real Madrid. Sebab, mereka hanya sekali menang pada lima laga. Madrid juga gagal di ajang Supercopa de Espana dan Copa del Rey.
Ketika itu terjadi, Madrid seolah berada di titik nadir. Masa depan Zinedine Zidane pun mulai diragukan. Sejumlah media Spanyol menyebut Zidane sudah tidak punya masa depan lagi di Madrid.
Masalah makin pelik ketika muncul adanya friksi di ruang ganti. Ada sejumlah pemain yang tidak puas dengan kinerja Zidane. Mereka adalah pemain yang tersingkir dari tim utama seperti Isco, Marcelo, dan Mariano Diaz.
Gelombang Cedera Pemain

Zinedine Zidane melepas dua pemain pada bursa transfer Januari 2021. Dua pemain itu adalah Luka Jovic dan Martin Odegaard ke klub lain, tanpa membawa satu pun pemain baru ke Real Madrid.
Zidane harus membayar mahal keputusan tersebut. Sebab, Madrid kemudian dilanda cedera pemain dengan intensitas yang sangat tinggi. Sembilan pemain cedera dan tidak bisa bermain di laga melawan Atalanta.
Daftar Cedera Real Madrid
- Dani Carvajal
- Eder Militao
- Sergio Ramos
- Marcelo
- Alvaro Odriozola
- Fede Valverde
- Eden Hazard
- Karim Benzema
- Rodrygo Goes
Kualitas Real Madrid dan Zinedine Zidane

Di atas adalah rangkaian masa sulit yang harus dihadapi Real Madrid. Namun, klub asal ibukota Spanyol itu nampaknya punya mentalitas yang kuat, begitu juga Zinedine Zidane sebagai pelatih.
Real Madrid selalu menang pada lima laga terakhir. Madrid memang tidak menang dengan cara yang mudah, tidak dengan selisih gol yang banyak, tapi Madrid selalu menang.
Madrid tidak pernah mencetak lebih dari dua gol. Tapi, Madrid juga hanya kebobolan satu gol pada lima laga terakhir. Madrid menang dengan bertumpu pada lini belakang yang tampil solid.
Mentalitas Madrid benar-benar nampak pada lima laga terakhir. Saat masalah silih berganti datang, Madrid justru keluar dengan kemenangan demi kemenangan yang membuat mereka kini mulai diperhitungkan sebagai kandidat juara La Liga.
Hasil yang Didapat Real Madrid 5 Laga Terakhir
- 06/02/21 Huesca 1 - 2 Real Madrid
- 10/02/21 Real Madrid 2 - 0 Getafe
- 14/02/21 Real Madrid 2 - 0 Valencia
- 21/02/21 Real Valladolid 0 - 1 Real Madrid
- 25/02/21 Atalanta 0 - 1 Real Madrid
Sumber: Marca
Baca Ini Juga:
- Hari Ini Weekend Battle Kickstox Saham Bola 2 Dimulai, Join dan Jadilah Juara!
- 5 Faktor yang Membuat Barcelona Bakal Dipermalukan Sevilla Lagi
- Jadwal dan Link Live Streaming Sevilla vs Barcelona di Vidio
- Ronald Koeman: Selalu Ada Tekanan Saat Melatih Barcelona
- Data dan Fakta La Liga: Sevilla vs Barcelona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Toni Kroos Bantah Sudah Rayu David Alaba Pindah ke Real Madrid
Bundesliga 27 Februari 2021, 23:40
-
Diincar Manchester United, Real Madrid Siap lepas Raphael Varane
Liga Spanyol 27 Februari 2021, 21:40
-
Kylian Mbappe Adalah Kabar Buruk untuk Eden Hazard
Liga Spanyol 27 Februari 2021, 16:43
-
Real Madrid Versi Tangguh: 5 Kemenangan Beruntun Ketika 9 Pemain Cedera
Liga Spanyol 27 Februari 2021, 15:45
-
'Real Madrid Diuntungkan oleh Penalti yang Memalukan'
Liga Champions 27 Februari 2021, 02:01
LATEST UPDATE
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR