
Bola.net - Legenda Barcelona Rivaldo meyakini Lionel Messi tak akan mengambil keputusan untuk minggat begitu saja dari Camp Nou sebelum berbicara dengan pihak klub.
Messi belakangan ini mulai menunjukkan sinyal ia siap hengkang dari Barcelona. Ia tak mau memperpanjang kontraknya.
Padahal waktunya tersisa satu musim lagi. Lalu muncul kabar bahwa Messi telah membeli properti di kota Milan.
Messi pun diyakini begitu kecewa pada Barca. Hal itu tak lepas dari kekalahan memalukan yang didapat dari Bayern Munchen di pentas Liga Champions.
Kata Rivaldo Soal Messi
Bahkan kemudian muncul kabar bahwa Lionel Messi sudah membuat keputusan besar. Ia ingin minggat dari Barcelona musim ini, tanpa perlu menunggu kontraknya habis.
Akan tetapi Rivaldo tak percaya dengan kabar tersebut. Pasalnya ia sudah terikat begitu dalam dengan klub tersebut. Ia yakin La Pulga tak akan mengambil keputusan itu tanpa membahasnya dengan seksama dengan para petinggi klub.
“Wajar jika banyak hal terlintas dalam pikiran Anda setelah kalah 8-2 dan Messi mungkin mempertimbangkan sejenak bahwa sudah waktunya meninggalkan Barca. Tapi ia tidak akan mengambil keputusan penting tanpa refleksi dan semua rumor tentang kepergiannya ini jelas membuat klub sedikit lebih tidak stabil," tulisnya pada Betfair.
“Saya yakin ia sedih dan terluka setelah hasil itu, tapi ia sangat berterima kasih kepada klub atas semua yang telah dilakukan untuknya, dan hidupnya berakar di kota itu. Ketika ia akhirnya meninggalkan sepakbola, ia akan tinggal di Barcelona," cetusnya.
“Saya tidak berpikir ia akan mengambil keputusan seperti itu tanpa berbicara dengan dewan terlebih dahulu, lagipula, ini adalah kemitraan lama yang telah sangat sukses selama bertahun-tahun," terang Rivaldo.
Barcelona Harus Ganti Nama
Kabar akan hengkangnya Lionel Messi dari Barcelona ini mendapatkan tanggapan dari Samuel Eto'o. Ia mengatakan bahwa jika hal itu memang terjadi, Blaugrana perlu mengganti nama klub mereka.
"Barcelona harus melakukan segala cara untuk memastikan Messi menyelesaikan karirnya di Barcelona," ucap Samuel Eto'o kepada TyC Sports, dikutip dari Marca.
"Saya ingin terbaik untuk Messi, tapi klub adalah Messi. Jika ia memutuskan untuk pergi maka kami perlu mencoba mencari nama lain untuk Barcelona. Kami beruntung saat ini memiliki pemain terbaik sepanjang masa," serunya.
Lionel Messi sendiri tak perlu ribet mencari klub baru jika minggat dari Barcelona. Sebelumya ia sempat dikaitkan dengan Inter Milan.
(Betfair)
Baca Juga:
- Pesan Untuk Barcelona: Lionel Messi Jangan Sampai Lolos
- Bukan Uang, Lionel Messi Hanya Akan Tinggalkan Barcelona karena Liga Champions
- Revolusi Barcelona: Gerard Pique dan Sergio Busquets Terancam, Bagaimana Lionel Messi?
- Barcelona Umumkan Perombakan Skala Besar dengan Pecat Setien, Netizen: Semoga Messi Menyusul
- Lionel Messi Digosipkan Ingin Tinggalkan Barcelona, Netizen: Gantinya Cristiano Ronaldo?
- Lionel Messi, Lebih Dari Sekadar Mimpi Bagi Inter Milan
- Keputusan Sudah Dibuat, Lionel Messi Dikabarkan Ingin Mundur Saat Ini Juga dari Barcelona
- Andai Tinggalkan Barcelona, Ini 6 Klub yang Mungkin Dituju Leo Messi
- Potret Muram Lionel Messi di Ruang Ganti: Tertunduk dengan Tatapan Mata Kosong
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rivaldo tak Percaya Messi Bakal Minggat dari Barcelona, Apa Alasannya?
Liga Spanyol 18 Agustus 2020, 23:55
-
Para Penambang Emas Terbanyak di Liga Champions 2019/20: Barcelona Nomor 3
Liga Champions 18 Agustus 2020, 23:30
-
Benahi Pertahanan, Barcelona Buka Pintu Komunikasi Dengan Malang
Liga Spanyol 18 Agustus 2020, 23:27
-
Sederet Pemain Barcelona yang Bisa Berguna di Era Koeman, Griezmann Salah Satunya
Liga Spanyol 18 Agustus 2020, 23:05
-
5 Drama Pembajakan Transfer Terkenal: Selain David Silva dan Malcom, Siapa Lagi?
Liga Inggris 18 Agustus 2020, 22:30
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR