
Bola.net - Vinicius Junior tengah menjalani musim keduanya di Real Madrid. Lalu, bagaimana pelatih Zinedine Zidane melihat perkembangan dan masa depan pemain asal Brasil tersebut?
Real Madrid membeli Vinicius Junior pada Juli 2018 lalu dari Flamengo. Real Madrid harus membayar 45 juta euro untuk pemain yang kala itu baru berusia 18 tahun. Harga yang sangat mahal.
Bukan tanpa alasan mengapa Madrid bersedia membayar mahal untuk Vinicius Junior. Los Blancos tengah membangun proyek jangka panjang dengan beberapa pemain muda. Ada juga nama Rodrygo Goes dan Fede Valverde.
Pada musim pertamanya, Vinicius Junior tampil cukup impresif. Sempat dimainkan di tim Castilla, dia mampu menembus tim utama dan tampil bagus. Namun, aksinya terhenti sebelum musim usai karena cedera.
Vinicius Junior Harus Banyak Belajar
Vinicius Junior sempat kesulitan di awal musim 2019/2020. Dia berjuang untuk menemukan performa terbaiknya dan harus bersaing dengan Eden Hazard. Namun, ujian itu dilewati dengan cukup baik oleh Vinicius Junior.
"Vinicius baru berusia 19 tahun dan dia harus belajar banyak hal, dan dia mengetahui secara pasti hal itu. Dia anak lelaki yang ingin belajar," kata Zinedine Zidane dikutip dari Marca.
Zidane menilai, sejauh ini Vinicius Junior telah tampil bagus. Dia mampu menembus tim utama dan membuktikan layak bermain. Saat Eden Hazard cedera, Vinicius Junior menjadi tumpuan di sisi kiri lini serang Real Madrid.
"Dia melakukan pekerjaan dengan bagus, bukan hanya soal menyerang. Dia adalah pemain yang sangat bagus untuk sekarang dan masa depan Real Madrid," kata pelatih asal Prancis tersebut.
Persaingan Vinicius Junior dan Eden Hazard
Jalan Vinicius Junior untuk bisa bermain tidak semudah pada musim pertamanya. Sebab, dia harus bersaing dengan Eden Hazard pada musim kedua. Awalnya, dia lebih akrab dengan bangku cadangan daripada bermain sejak menit awal.
Vinicius Junior lantas berlatih keras. Dikutip dari Marca, dia bahkan mengadopsi metode latihan Cristiano Ronaldo. Vinicius punya pelatih pribadi dan melakukan diet ketat untuk meningkakan fisiknya.
Sejauh ini, Vinicius mampu bersaing dengan Eden Hazard untuk satu tempat di sisi kiri serangan Real Madrid. Salah satu aksi terbaiknya terjadi di laga melawan Barcelona. Vinicius mencetak satu gol dan membawa Real Madrid menang 2-0.
Sumber: Marca
Baca Ini Juga:
- James Rodriguez: Kenapa Jarang Bermain? Saya Juga Ingin Tahu Alasannya
- Ditanya Soal Hubungannya dengan Zinedine Zidane, Begini Jawaban James Rodriguez
- James Rodriguez: Jangan Kritik Profesionalitas Saya!
- Setien Bicara Soal Persaingan Barcelona dan Real Madrid dalam Perebutan Gelar La Liga
- Hazard dan Vinicius Mustahil Dipasangkan, Benarkah Begitu Zidane?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dari Bola Lob Hingga Solo Run, Ini Gol-Gol Terbaik Lionel Messi
Liga Spanyol 24 Juni 2020, 22:59 -
James Rodriguez: Saya Seharusnya Tinggalkan Real Madrid Tahun Lalu
Liga Spanyol 24 Juni 2020, 21:45 -
5 Kiper Terbaik di Eropa Saat Ini
Editorial 24 Juni 2020, 15:16 -
Jadwal La Liga 2019/2020 Hari Ini: Real Madrid vs Mallorca
Liga Spanyol 24 Juni 2020, 12:41
LATEST UPDATE
-
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR