
Bola.net - Sebuah pengakuan diungkapkan Thibaut Courtois. Kiper asal Belgia itu mengaku bahwa ia kini tengah berada dalam puncak karirnya dengan bermain untuk Real Madrid.
Pada tahun 2018 silam, Courtois melakukan sebuah keputusan besar. Ia memutuskan hengkang ke Real Madrid setelah cukup lama memperkuat Chelsea.
Di Real Madrid, Courtois sempat mengalami periode yang sulit. Namun perlahan tapi pasti ia berhasil mengamankan posisinya di skuat Los Blancos.
Courtois mengakui bahwa ia bangga bisa menjadi penggawa Real Madrid. "Menjadi pemain Madrid adalah sesuatu yang penting bagi saya," beber Courtois kepada Real Madrid TV.
Baca pengakuan lengkap sang kiper di bawah ini.
Puncak Karir
Courtois menyebut bahwa pindah ke Real Madrid berarti ia punya peluang yang besar mencicipi manisnya gelar juara. Untuk itu ia menilai bermain untuk Real Madrid merupakan puncak dari karirnya.
"Segalanya sangat penting di klub ini. Semua pertandingan dan setiap sesi latihan sangatlah penting."
"Saya ingin berjuang memenangkan Liga Champions dan La Liga. Bisa memenangkan kedua trofi itu merupakan puncak dari karir saya."
Tekanan Besar
Pada kesempatan yang sama, Courtois mengakui menjadi pemain Real Madrid tidaklah mudah. Ia membeberkan betapa besar tekanan yang harus ia hadapi sebagai pemain Los Blancos.
"Di klub ini selalu ada tekanan dan anda harus tahu bagaimana cara mengatasi tekanan-tekanan tersebut."
"Di Madrid anda tidak bisa berleha-leha dan anda tidak bisa sepenuhnya tenang. Ketika anda mengenakan seragam ini, ada tekanan besar yang menghampiri anda. Itulah mengapa tim ini bisa memenangkan banyak gelar juara." ujarnya.
Posisi Apik
Real Madrid saat ini berada dalam kondisi yang sangat bagus untuk memenangkan gelar La Liga.
Mereka saat ini berada di puncak klasemen La Liga, terpaut tiga poin dari Barcelona yang berada di peringkat dua.
(Real Madrid TV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Rahasia Penampilan Ciamik Thibaut Courtois di Real Madrid
Liga Spanyol 28 Januari 2020, 21:00
-
Thibaut Courtois: Real Madrid adalah Puncak Karir Saya
Liga Spanyol 28 Januari 2020, 20:40
-
Tribute Emosional David Beckham untuk Kobe Bryant
Bolatainment 28 Januari 2020, 17:14
-
Brahim Diaz Masih Berharap Kesempatan di Real Madrid
Liga Spanyol 28 Januari 2020, 15:40
-
Real Madrid di Puncak Klasemen, Legenda Barcelona: Hanya Beruntung Saja
Liga Spanyol 28 Januari 2020, 10:40
LATEST UPDATE
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
-
Here We Go! Manajemen MU Putuskan Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:09
-
Inovasi Green Hedging Milik Wolves, Bukti Sepak Bola Bisa Ramah Lingkungan
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:06
-
Kylian Mbappe Mulai Pulih, Peluang Tampil di Piala Super Spanyol Masih Terbuka
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 16:54
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR