Bola.net - Jerman ditunggu dua pertandingan di jeda internasional kali ini. Namun, Jerman tak bisa diperkuat salah satu pemainnya yang paling kreatif. Pemain yang dimaksud adalah gelandang Toni Kroos dari klub Real Madrid.
Akhir pekan kemarin, Kroos hanya bermain 34 menit ketika Real Madrid menang 4-2 menjamu Granada di La Liga. Kroos pun tak dipanggil oleh pelatih Jerman, Joachim Loew, untuk uji coba melawan Argentina dan laga Kualifikasi EURO 2020 kontra Estonia.
Jerman kehilangan salah satu pemain pentingnya. Pasalnya, Kroos adalah pemain yang piawai merancang peluang gol untuk rekan-rekannya. Di Madrid, dia ibarat komposer yang mengatur irama permainan timnya.
Itu bisa dilihat dari statistiknya bersama Madrid di La Liga dan Liga Champions musim ini.
Kreatifnya Kroos dalam Merancang Peluang
Kroos sementara memimpin statistik 'chances created' (jumlah peluang yang diciptakan/operan berpeluang gol) di La Liga 2019/20 sejauh ini. Tak cuma itu, di Liga Champions, gelandang 29 tahun Real Madrid asal Jerman tersebut untuk sementara juga masih jadi yang terbaik.
1 - No other player has created more goalscoring chances than Toni Kroos in LaLiga (26, level with Santi Cazorla) and Championes League (9) in 2019/20. Injury. pic.twitter.com/1n3I22hLQC
— OptaJose (@OptaJose) October 8, 2019
Tak ada pemain lain yang telah menciptakan peluang lebih banyak daripada Toni Kroos di La Liga (26) maupun Liga Champions (9) musim ini. Di La Liga, dia sejajar dengan Santi Cazorla dari Villarreal.
Statistik
Peluang yang diciptakan/operan berpeluang gol di La Liga 2019/20 sejauh ini:
- 26 - Toni Kroos (Real Madrid)
- 26 - Santi Cazorla (Villarreal)
- 23 - Jose Campana (Levante)
- 23 - Martin Odegaard (Real Sociedad)
- 20 - Denis Suarez (Celta Vigo).
Peluang yang diciptakan/operan berpeluang gol di Liga Champions 2019/20 sejauh ini:
- 9 - Toni Kroos (Real Madrid)
- 8 - Artem Dzyuba (Zenit)
- 8 - Willian (Chelsea)
- 7 - Dani Carvajal (Real Madrid)
- 7 - Hakim Ziyech (Ajax)
- 7 - Jonathan Bamba (Lille)
- 7 - Koke (Atletico Madrid)
- 7 - Kieran Trippier (Atletico Madrid)
- 7 - Marko Marin (Red Star)
- 7 - Raheem Sterling (Manchester City)
- 7 - Riyad Mahrez (Manchester City)
- 7 - Roberto Firmino (Liverpool)
- 7 - Ruud Vormer (Club Brugge)
- 7 - Stefano Sensi (Inter Milan).
Kroos sudah mengemas satu gol dan satu assist dalam delapan penampilan bersama Madrid di La Liga musim ini. Di Liga Champions, hingga matchday 2, dia telah mengukir satu assist.
Sumber: Opta
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saingi Real Madrid, Manchester City Kejar Kylian Mbappe
Liga Inggris 9 Oktober 2019, 21:20
-
Ketika Lionel Messi Kangen Cristiano Ronaldo
Liga Inggris 9 Oktober 2019, 19:30
-
Tengah Musim, Gareth Bale Akan Paksakan Hengkang dari Madrid
Liga Spanyol 9 Oktober 2019, 19:17
-
Tidak Betah di Juventus, Adrien Rabiot Diincar Real Madrid dan Barcelona
Liga Spanyol 9 Oktober 2019, 16:00
-
Eden Hazard Didukung Kembali Gahar di Real Madrid
Liga Spanyol 9 Oktober 2019, 15:40
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR