
Bola.net - Manajer Barcelona, Xavi Hernandez menyayangkan cedera yang menimpa anak asuhnya, Gavi. Ia menyebut kehilangan sang gelandang menjadi kerugian besar bagi Barcelona.
Di jeda internasional kemarin, Gavi pamit dari Barcelona. Ia mendapatkan panggilan untuk membela Timnas Spanyol di Kualifikasi Euro 2024.
Namun sayang, sang gelandang 'tumbang' saat membela negaranya. Ia mengalami cedera lutut yang serius sehingga ia bakal absen lama.
Xavi mengaku kecewa melihat sang gelandang mengalami cedera yang parah itu. "Ini adalah sebuah kehilangan yang besar untuk kami," ujar Xavi yang dikutip Sportsmole.
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Kontribusi Besar

Menurut Xavi, Gavi memiliki peran yang sangat krusial di lini tengah Barcelona. Jadi kepergian sang gelandang jadi kabar buruk bagi timnya.
"Sangat disayangkan dia harus mengalami cedera. Ia adalah pemain yang tidak tergantikan di dalam tim kami," sambung Xavi.
"Dia memiliki gairah, hasrat dan keberanian untuk Setiap kali ia bermain. Ia adalah pemain yang memberikan kontribusi besar bagi tim kami."
Fokus Pemulihan

Xavi juga mengaku sudah berbicara dengan Gavi. Ia meminta sang gelandang tidak terlalu patah hati akibat cedera ini dan ia meminta sang pemuda untuk fokus memulihkan cederanya.
"Saya telah berbicara dengannya. Saya juga pernah memiliki pengalaman mengalami cedera lutut yang parah dan cedera itu membuat saya jadi pesepakbola yang lebih baik dan juga dewasa," sambung Xavi.
"Sejak mengalami cedera itu, saya jadi lebih perhatian kepada diri saya sendiri. Saya menjadi lebih profesional dan saya berharap ia juga bisa melakukan itu," pungkasnya.
Sulit Beli Pengganti

Barcelona dikabarkan ingin mencari gelandang baru untuk menggantikan peran Gavi di tim mereka.
Namun Barcelona sulit melakukan itu karena keuangan mereka tidak memungkinkan untuk merekrut pemain baru di Januari mendatang.
Klasemen La Liga
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Melempem lagi Lawan Rayo Vallecano: Kalah 3, Seri 2, Menang 0
Liga Spanyol 25 November 2023, 23:15
-
Hasil Rayo Vallecano vs Barcelona: Skor 1-1
Liga Spanyol 25 November 2023, 22:04
-
Link Live Streaming La Liga Rayo Vallecano vs Barcelona di Vidio
Liga Spanyol 25 November 2023, 17:00
-
Jadwal Barcelona Hari ini, Sabtu 25 November 2023: Laga tak Mudah Lawan Rayo Vallecano
Liga Spanyol 25 November 2023, 16:46
-
Xavi: Cedera Gavi Jadi Kerugian Besar Barcelona!
Liga Spanyol 25 November 2023, 14:44
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR