Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane dikabarkan mengadakan pertemuan dengan Federico Valverde baru-baru ini. Sang pelatih dikabarkan siap memberikannya kesempatan bermain yang lebih untuk sang gelandang hingga akhir musim nanti.
Valverde sendiri merupakan salah satu pemain muda El Real yang berhasil menembus tim utama Madrid musim ini. Ia tercatat sudah bermain sebanyak 14 kali bagi El Real, kendati ia hanya dua kali menjadi starter di skuat Los Blancos.
Gelandang 20 tahun itu turut bermain di pertandingan comeback Zidane sebagai manajer Real Madrid. Ia masuk dari bangku cadangan dan bermain selama 13 menit saat El Real menaklukan Celta Vigo dengan skor 2-0.
Dilansir Marca, Zidane dikabarkan puas dengan performa yang ditunjukkan sang gelandang. Ia dikabarkan siap memberikan jebolan akademi Real Madrid itu kesempatan untuk bermain.
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca rencana Zidane terhadap Valverde.
Kemampuan Top
Zidane sendiri disebut siap memberikan kesempatan lebih kepada Valverde karena ia percaya sang pemuda memiliki kemampuan di atas rata-rata.
Zidane dikabarkan sangat menyukai gaya bermain pemuda asal Uruguay tersebut. Zidane menilai ia memiliki kekuatan yang bagus, dinamis dan juga kemampuan untuk membawa bola ke depan.
Zidane merasa ia tidak memiliki gelandang seperti itu di timnya. Untuk itu ia ingin menguji Valverde lebih jauh lagi di tim utama El Real.
Perpanjang Kontrak
Tidak hanya memberikan kesempatan bermain, Zidane juga dikabarkan sudah meminta manajemen Real Madrid untuk memperpanjang kontrak Valverde di tim mereka.
Zidane percaya bahwa sang gelandang berpotensi untuk menjadi salah satu pemain terbaik di dunia. Untuk itu ia sama sekali enggan kehilangan bakat besar seperti Valverde di masa depan.
Namun Zidane dan Real Madrid sendiri memiliki PR besar jika mereka ingin mempertahankan Valverde, karena mereka harus meyakinkan sang pemain bahwa ia masuk dalam rencana jangka panjang Zidane di Madrid.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alternatif Kante, Real Madrid Lirik Tanguy Ndombele
Liga Spanyol 28 Maret 2019, 21:40
-
Zanetti Mulai Capek Bicarakan Icardi
Liga Italia 28 Maret 2019, 20:20
-
Zidane Siap Berikan Kesempatan Lebih Kepada Valverde
Liga Spanyol 28 Maret 2019, 18:00
-
Gareth Bale Pasrah Jika Dijual Real Madrid
Liga Inggris 28 Maret 2019, 16:40
-
Bertahan, Paul Pogba Tuntut Gaji Selangit ke MU
Liga Inggris 28 Maret 2019, 16:20
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR