
Bola.net - Manajer Real Madrid, Zinedine Zidane mengaku sangat gembira melihat Marco Asensio kembali merumput. Zidane menyebut bahwa sang winger menandai comebacknya dengan performa yang spektakuler.
Asensio yang absen di sepanjang musim ini karena cedera lutut akhirnya kembali merumput dini hari tadi. Ia masuk sebagai pemain pengganti saat Real Madrid berhadapan dengan Valencia.
Pemain Timnas Spanyol itu tidak butuh waktu lama untuk menunjukkan kebolehannya. Ia berhasil mencetak gol hanya dalam 31 detik setelah masuk dan kemudian membuat assist untuk gol ketiga Real Madrid di laga itu.
Zidane merasa puas dengan apa yang ditunjukkan Asensio. "Saya benar-benar gembira melihatnya kembali," ujar Zidane yang dikutip Sportsmole.
Baca pujian lengkap Zidane untuk Asensio di bawah ini.
Gol Istimewa
Zidane pribadi mengaku takjub dengan gol yang diciptakan Asensio di laga itu.
Ia tidak menyangka sang winger bisa menciptakan gol spektakuler dalam waktu yang sangat singkat.
"Kami sangat senang melihat Marco kembali merumput setelah delapan bulan absen, dan kemudian ia berhasil mencetak golazo di sentuhan pertamanya."
Gol Krusial
Zidane juga menilai gol dan assist yang dibuat oleh Asensio di laga dini hari tadi itu sangat krusial.
Ia percaya gol dan assist itu mampu mendongkrak kepercayaan diri Asensio terutama setelah absen cukup lama.
"Gol dan assist itu akan berarti banyak untuknya." ujarnya.
Persiapkan Diri
Saat ini Real Madrid mulai mengalihkan fokus untuk pertandingan La Liga berikutnya.
Mereka dijadwalkan akan menghadapi Real Sociedad pada hari Senin (22/6) dini hari nanti.
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zinedine Zidane Acungi Jempol Comeback Marco Asensio
Liga Spanyol 19 Juni 2020, 21:20
-
Kai Havertz Disarankan Tidak Pindah Dulu ke Real Madrid, Kenapa?
Bundesliga 19 Juni 2020, 18:40
-
Data dan Fakta La Liga: Real Sociedad vs Real Madrid
Liga Spanyol 19 Juni 2020, 16:59
-
Prediksi Real Sociedad vs Real Madrid 22 Juni 2020
Liga Spanyol 19 Juni 2020, 16:58
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR