
Bola.net - Sergio Ramos turut menjadi bintang dalam kemenangan Real Madrid atas Mallorca dalam laga lanjutan La Liga, Kamis (25/6/2020). Sampai-sampai sang pelatih, Zinedine Zidane, tidak bisa menahan pujiannya untuk sang kapten.
Dalam pertandingan yang digelar di Alfredo Di Stefano Stadium tersebut, Los Merengues keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0. Vinicius Junior merupakan pencetak gol Madrid lainnya selain Sergio Ramos.
Hasil ini membuat koleksi poin Real Madrid bertambah jadi 68 poin. Dan sekarang, mereka berhasil menjadi pemuncak klasemen dengan raihan angka yang sama dengan penghuni peringkat kedua, Barcelona.
Tentu saja, peluang Real Madrid untuk menjadi juara musim ini belum terbuka sepenuhnya. Jika ingin tetap menduduki puncak klasemen, mereka wajib meraih kemenangan sewaktu bertemu Espanyol pada Senin (29/6/2020) nanti.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Zidane Memuji Sergio Ramos
Laga kontra Espanyol bisa dipikirkan Zidane nanti-nanti. Untuk saat ini, pria berkebangsaan Prancis tersebut ingin melayangkan pujiannya kepada Sergio Ramos yang ikut serta mencetak gol pada pertandingan kali ini.
Ramos mencetak gol melalui eksekusi tendangan bebas yang gemilang pada menit ke-56. Dan perlu diketahui, ini adalah kali pertama Los Merengues menciptakan gol lewat tendangan bebas setelah melewati lebih dari 500 hari.
"Dia sudah mengincar gol melalui tendangan bebas. Dia bekerja keras untuk itu dalam sesi latihan," tutur Zidane setelah pertandingan, seperti yang dikutip dari Marca.
"Dia adalah pemimpin kami, kapten kami, dan dia selalu memimpin perjalanan kami," lanjut pria yang pernah jadi pemain Juventus tersebut.
Soal Ramos dan Pique
Seperti halnya Zidane, Sergio Ramos juga turut angkat bicara selepas pertandingan berakhir. Ia membicarakan Gerard Pique yang sekarang memperkuat rival Real Madrid, Barcelona.
Zidane sendiri enggan terlibat dalam kontroversi yang sedang terjadi di antara keduanya. Daripada memusingi masalh tersebut, ia lebih memilih untuk memikirkan pertandingan berikutnya.
"Saya tidak ingin terlibat dalam hal seperti ini. Ramos telah berbicara. Saya memiliki pandangan tersendiri. Kami harus beristirahat dan memikirkan laga berikutnya," tutup Zidane.
(Marca)
Baca juga:
- Sampai Memakai 4 Penyerang Sekaligus, Apa yang Ada di Benak Zinedine Zidane?
- 5 Pelajaran dari Kemenangan Real Madrid Lawan Mallorca: Calon Kuat Juara La Liga?
- Hasil dan Klasemen La Liga: Real Madrid Kembali ke Puncak Klasemen
- Man of the Match Real Madrid vs Real Mallorca: Vinicius Junior
- Hasil Pertandingan Real Madrid vs Real Mallorca: Skor 2-0
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Kalahkan Mallorca 2-0
Galeri 25 Juni 2020, 14:50
-
Wesley Sneijder, Real Madrid, dan Teman Bernama Vodka
Liga Spanyol 25 Juni 2020, 14:49
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR