3 Bintang di Piala AFF U-19 2024 Tidak Dipanggil Indra Sjafri ke Timnas Indonesia U-19 untuk TC di Korea Selatan

Bola.net - Indra Sjafri baru saja mengumumkan daftar 32 pemain Timnas Indonesia U-19 untuk pemusatan latihan di Korea Selatan. Menariknya, ada tiga pemain dari skuad juara Piala AFF U-19 2024 yang tak dipanggil.
Pemusatan latihan di Korea Selatan adalah bagian dari persiapan Indonesia untuk tampil di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 nanti. Selama di Korea Selatan, Arkhan Kaka dan kolega akan memainkan tiga laga uji coba.
Garuda Muda bakal ambil bagian di Seoul Earth On Us Cup 2024. Lawan-lawan yang dihadapi pada ajang tersebut antara lain Argentina U-19, Thailand U-19, dan Korea Selatan U-19.
Jika dibanding skuad saat juara Piala AFF U-19 2024 lalu, ada 12 pemain baru yang dipanggil Indra Sjafri ke Indonesia U-19. Lalu, ada tiga pemain yang jadi bagian dari skuad Piala AFF U-19 2024 akan tetapi tak dipanggil.
Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Siapa Yang Tidak Dipanggil?

Jens Raven tidak masuk dalam daftar pemain yang dipanggil Indra Sjafri. Tentu ini bukan karena alasan teknis. Jens Raven tidak dipanggil karena punya agenda dengan klubnya, FC Dordrecht U-21.
Kasus yang sama berlaku pada Welber Jardim. Pemain yang pernah membela Indonesia U-17 itu juga berhalangan hadir karena agenda bersama klubnya yakni Sao Paulo.
Satu pemain lain yang absen adalah Kafiatur Rizky. Pemain Dewa United itu harus absen karena mengalami cedera. Sang gelandang mengalami cedera pada ajang Piala AFF U-19 2024 lalu.
Di Piala AFF U-19 2024 lalu, Kafiatur Rizky sempat absen pada beberapa laga awal. Dia memang tidak dalam kondisi 100 persen bugar. Cederanya kembali kambuh di final. Dia hanya bermain selama 45 menit pada laga final.
Indra Sjafri Panggil 12 Nama Baru

Indra Sjafri menegaskan bahwa dirinya melakukan promosi dan degradasi di skuad Timnas Indonesia U-19. Hal tersebut tetap dilakukan, bahkan setelah Piala AFF U-19 usai. Jadi, ada pemain baru yang ditambahkan ke skuad.
Total, ada 12 pemain yang tidak ada dalam skuad Piala AFF U-19 2024 akan dibawa ke Korea Selatan. Salah satunya adalah Ji Da-bin. Sang gelandang mengalami cedera dan tak bisa bermain di Piala AFF U-19 2024 lalu.
Berikut adalah daftar pemain yang baru dipanggil Indra Sjafri ke Timnas Indonesia U-19:
- Rifky Tofani - Malut United
- Farhan Sopiulloh - Persiku Kudus
- Fandi Bagus Pamungkas - Bhayangkara
- Ji Da Bin - Bhayangkara FC
- Darel Valentino Erlangga - Malut United
- Rahmat Syawal - PSIS Semarang
- Camara Ousmane Maiket - Borneo FC
- Jehan Pahlevi - Persiku Kudus
- Maouri Ananda - Bali United
- Nabil Asyura - Dejan FC
- Aditya Warman - Persija Jakarta
- Acmad Zidane Ar Rosyid - PSS Sleman
Daftar Pemain Timnas Indonesia U-19
- Penjaga gawang: Ikram Algiffari, I Wayan Artha Wiguna, Rifky Tofani, Fitrah Maulana Ridwan
- Belakang: Mufli Hidayat, Alfahrezi Buffon, Rizdjar Nurviat, Kadek Arel, Meshaal Hamzah, Iqbal Gwijangge, Sulthan Zaky, Farhan Sopiulloh, Dony Tri Pamungkas, Felix Kamuru
- Gelandang: Fandi Bagus Pamungkas, Figo Dennis, Ji Da-bin, Darel Valentino, Tony Firmansyah, Arlyansyah Abdulmanan, Mufdi Iskandar, Marselinus Ama Ola, Riski Afrisal.
- Penyerang: Arkhan Kaka, Rahmat Syawal, Camara Ousmane, Muhammad Ragil, Jehan Pahlevi, Maouri Ananda, Nabil Asyura, Aditya Warman, Acmad Zidane.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mauresmo Hinoke Sulit Dinaturalisasi, Indra Sjafri Angkat Tangan
Tim Nasional 5 Agustus 2024, 10:55
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


















KOMENTAR