
Bola.net - Tim Indonesia U-23 memastikan satu tiket ke putaran final Piala Asia U-23 2024. Hal ini menyusul sukses mereka mengalahkan Turkmenistan, dua gol tanpa balas pada laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/09).
Ivar Jenner membuka keunggulan Indonesia pada laga ini. Sepakan jarak jauhnya pada menit 41 membobol gawang Turkmenistan U-23. Kemudian, beberapa saat jelang laga berakhir, mereka menggandakan keunggulan melalui sundulan Pratama Arhan.
Pada pertandingan ini, peran Jenner bukan hanya mencetak gol pertama Garuda Nusantara. Pemain Utrecht U-21 ini juga berperan vital menjaga kedalaman lini tengah. Selain itu, pemain 19 tahun ini juga menjadi distributor permainan Garuda Nusantara.
Jenner mampu menjalankan perannya ini dengan bagus. Laman statistik Lapangbola memberi pemain berdarah Belanda ini nilai 7,14 untuk penampilannya pada laga tersebut.
Dengan nilai ini, Jenner menjadi salah satu penampil terbaik Indonesia U-23 pada laga tersebut.
Selain Jenner, ada sejumlah penggawa Garuda Nusantara lain yang juga bersinar pada laga kontra Turkmenistan U-23.
Siapa saja para pemain terbaik Indonesia pada laga kontra Turkmenistan U-23? Berikut lima orang di antara mereka.
M. Rayhan Hannan - 6,36

Di peringkat kelima dalam daftar lima pemain terbaik Indonesia U-23 kala menghadapi Turkmenistan U-23 ada nama M. Rayhan Hannan. Pemain belakang berusia 19 tahun tersebut mendapat nilai 6,36 untuk penampilannya pada laga ini.
Veni vidi vici. Pepatah ini tampaknya tepat menggambarkan peran Rayhan pada laga ini. Masuk sebagai pengganti pada pengujung laga ini, ia langsung menggebrak.
Menusuk di area kiri pertahanan Turkmenistan U-23, ia melepas umpan silang ke jantung kotak penalti. Tanpa kesulitan, Pratama Arhan menanduk bola ke gawang Turkmenistan untuk menggandakan keunggulan Garuda Nusantara.
Komang Teguh - 6,36

Komang Teguh menempati posisi empat dalam daftar lima pemain terbaik Indonesia U-23 kala menghadapi Turkmenistan U-23. Penampilan pemain belakang berusia 21 tahun tersebut pada laga ini diganjar ponten 6,36.
Komang Teguh merupakan tembok kokoh di lini pertahanan Indonesia U-23 pada laga ini. Penampilannya, termasuk suksesnya mengadang sejumlah peluang penggawa Turkmenistan U-23, membuat gawang Garuda Nusantara tetap perawan sampai laga usai.
Tak cuma kokoh bertahan, pemain Borneo FC ini juga apik dalam mendistribusikan bola. Tercatat, ia melepas 69 umpan akurat dan menjadi salah satu pemain dengan jumlah umpan akurat terbaik dalam laga tersebut.
Arkhan Fikri - 6,52

Urutan ketiga dalam daftar lima pemain terbaik Indonesia U-23 kala menghadapi Turkmenistan U-23 ditempati Arkhan Fikri. Ponten 6,52 diberikan kepada gelandang berusia 18 tahun tersebut untuk penampilannya pada laga ini.
Arkhan Fikri menunjukkan reputasinya sebagai salah satu gelandang muda terbaik Indonesia pada laga ini. Ia sukses menjadi motor permainan Garuda Nusantara saat menghadapi Turkmenistan U-23.
Arkhan mencatatkan 41 umpan akurat, yang menjadikannya sebagai salah satu pemain dengan catatan umpan akurat terbanyak pada laga ini. Selain itu, tercatat, ia mencetak dua umpan kunci dan satu tembakan on target. Ia juga menjadi sutradara di balik gol pertama Indonesia yang dicetak Ivar Jenner.
Pratama Arhan - 6,58

Di peringkat kedua dalam daftar lima pemain terbaik Indonesia U-23 kala menghadapi Turkmenistan U-23 ada nama Pratama Arhan. Pemain belakang berusia 21 tahun tersebut mendapat nilai 6,58 untuk penampilannya pada laga ini.
Arhan membuktikan bahwa ia merupakan salah satu pemain belakang terbaik di Indonesia saat ini. Ia tampil kokoh mengadang serangan demi serangan pemain Turkmenistan U-23 di sektor kiri pertahanan Garuda Nusantara.
Tak hanya apik dalam bertahan, Arhan juga agresif membantu serangan. Puncaknya, pada pengujung laga, ia sukses membobol gawang Turkmenistan U-23 dan menggandakan keunggulan Garuda Nusantara.
Ivar Jenner - 7,14

Ivar Jenner menempati posisi puncak dalam daftar lima pemain terbaik Indonesia U-23 kala menghadapi Turkmenistan U-23. Penampilan gelandang berusia 19 tahun tersebut pada pertandingan ini diganjar ponten 7,14.
Jenner menjadi motor permainan Garuda Nusantara pada laga ini. Ia mencatatkan 53 umpan akurat pada laga ini, dan menjadi gelandang dengan umpan akurat terbanyak pada laga kontra Turkmenistan U-23.
Tak hanya sukses menjaga kedalaman, ia juga kerap membantu penyerangan Garuda Nusantara. Puncaknya, Jenner sukses membobol gawang Turkmenistan U-23 melalui sepakan jarak jauhnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Piala Asia U-23 2024, Netizen: Alhamdulilah, Terima Kasih Coach Shin!
- Man of the Match Timnas Turkmenistan U-23 vs Timnas Indonesia U-23: Ivar Jenner
- Momen-momen Menarik Turkmenistan vs Indonesia U-23: Ivar Jenner Bikin Pelatih Lawan Emosi, Selebrasi
- Selamat! Untuk Pertama Kalinya Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-23
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selebrasi Bucin Pratama Arhan: Semakin Gacor Setelah Menikah!
Tim Nasional 12 September 2023, 22:28
-
Man of the Match Timnas Turkmenistan U-23 vs Timnas Indonesia U-23: Ivar Jenner
Liga Inggris 12 September 2023, 21:19
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR