
Bola.net - Keberhasilan Timnas Indonesia U-16 membungkam Vietnam pada matchday terakhir Grup A Piala AFF U-16 2022 mendapat apresiasi dari PSSI. Pasukan Bima Sakti Tukiman itu diguyur bonus ratusan juta oleh induk sepak bola di Tanah Air itu.
Timnas Indonesia U-16 berhasil menaklukan Vietnam 2-1, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DIY, Sabtu (6/8) malam WIB. Kemenangan ini mengantarkan Skuad Garuda Asia ke babak semifinal.
"Kami memberikan bonus Rp100 juta untuk Timnas Indonesia U-16 hasil dari kemenangan melawan Vietnam," ujar Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan.
Timnas Indonesia U-16 sedianya sempat tertinggal dulu pada menit ke-41 lewat penalti Nguyen Cong Phuong. Skuad Garuda Asia kemudian membalikan keadaan di babak kedua via gol Arkhan Putra (51) dan Muhammad Nabil Asyura (55).
"Terima kasih kepada anak-anak sudah menampilkan yang terbaik. Dua gol kelas, dua gol dari kerja sama yang baik. Luar biasa," ucap Iwan Bule, sapaan akrab Mochamad Iriawan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Komentar Penalti Lawan
Iwan Bule pun mengomentari hadiah penalti untuk Vietnam yang membuat Timnas Indonesia U-16 tertinggal 0-1. Dari tayangan ulang, kejadian itu hanyalah diving pemain lawan.
"Soal kebobolan dari tendangan penalti seharusnya tidak terjadi. Alhamdulillah, sebelum bertanding, saya datang ke hotel Timnas Indonesia U-16 untuk memberikan semangat," imbuhnya.
Adapun, Timnas Indonesia U-16 lolos ke babak semifinal Piala AFF U-16 2022 dengan status juara Grup A. Selain mengalahkan Vietnam, Skuad Garuda Asia juga menaklukan Filipina (2-0) dan Singapura (9-0) di fase grup.
Hasil Timnas Indonesia U-16 di Fase Grup A Piala AFF U-16 2022
• Timnas Indonesia U-16 2-0 Filipina
Stadion Maguwoharjo, Minggu (31/7)
• Singapura 0-9 Timnas Indonesia U-16
Stadion Maguwoharjo, Rabu (3/8)
• Timnas Indonesia U-16 2-1 Vietnam
Stadion Maguwoharjo, Sabtu (6/8)
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- 7 Pemain Andalan Timnas Indonesia U-16 di Fase Grup Piala AFF U-16 2022
- Kalah Lawan Timnas Indonesia U-16, Pelatih Vietnam Protes Kinerja Wasit
- Klasemen Akhir Grup A Piala AFF U-16 2022: Timnas Indonesia ke Semifinal, Jumpa Malaysia?
- 5 Pelajaran Timnas Indonesia U-16 2-1 Vietnam: Mentalitas Pemenang Pasukan Bima Sakti!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cair! Timnas Indonesia U-16 Diguyur Bonus Rp 100 Juta Oleh PSSI
Tim Nasional 7 Agustus 2022, 13:54
-
Kantor PSSI Bakal Pindah ke Ibu Kota Nusantara, Iwan Bule: Itu Aturan FIFA
Tim Nasional 5 Agustus 2022, 13:53
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR