Mantan Direktur Media (Dirmed) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Tommy Rusihan Arief menceritakan sepenggal perjalanan Ilham Udin hingga menjadi skuad utama Indra Sjafri.
Tommy mengatakan, selalu mengingatkan Indra Sjafri untuk datang ke Ternate, Maluku Utara. Sebab, kata Tommy, di sana begitu banyak bakat yang dapat menjadi bagian dari kekuatan Timnas di level usia muda.
"Maluku Utara memiliki talenta-talenta yang dibutuhkan Timnas," tegas pria asal Ternate tersebut.
Dari hasil diskusi panjang lebar dalam berbagai kesempatan, dilanjutkan Tommy, mulai bisa menangkap kesukaan hati Indra terhadap talenta sepak bola di Maluku Utara khususnya Ternate.
Indra kemudian berulang kali menyatakan keinginannya yang amat sangat untuk datang langsung ke Ternate. Hal tersebut, kemudian direspon Tommy dengan membicarakannya dengan Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin.
"Ketua Umum PSSI langsung setuju. Akhirnya, saya dan Indra membawa Timnas U-19 untuk uji coba melawan Persiter Ternate di Stadion Kie Raha, pertengahan tahun 2012 lalu. Indra menyatakan kekagumannya melihat langsung begitu banyak talenta muda penuh bakat di Ternate," ujar Tommy yang kini mengikuti pemilihan Caleg DPR-RI 2014 Dapil Malut tersebut.
Pulang dari Ternate, Indra menyatakan keinginannya untuk mempertahankan skuad inti asal Ternate di Timnas U-19. "Mereka punya bakat, fisik dan karakter yang kuat serta pantang menyerah," begitu komentar Indra yang diucap ulang oleh Tommy.
Sejak saat itu, Ilham Armaiyn dan Djali Ibrahim selalu menjadi skuad inti Timnas U-19. Bahkan Djali Ibrahim yang baru direkrut memperkuat Timnas U-19 seusai uji coba di Kie Raha, diberi kehormatan menjadi kapten kesebelasan.
Djali Ibrahim menjadi kapten Timnas Indonesia U-19 pada berbagai turnamen dan ujicoba di dalam maupun luar negeri.
Namun sayang, menjelang Piala AFF U-19 2013, Djali gagal memperkuat timnas karena sakit.
"Saya agak kecewa. Karena anak kesayangan pelatih Indra ini bisa bersinar bersama Ilham Armaiyn di Piala AFF U-19 tahun ini," kenangnya.
Lebih jauh dikatakan Tommy, Ilham Armaiyn kini sudah menjadi kebanggaan masyarakat Maluku Utara khususnya Ternate. Bahkan sebelum membawa Timnas U-19 menjadi juara Piala AFF 2013, Ilham sudah menjadi kebanggaan Indonesia. (esa/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ilham Armaiyn Diharapkan Berprestasi Hingga ke Timnas Senior
Tim Nasional 14 Oktober 2013, 18:21
-
Mereka di Balik Sukses Indra Sjafri dan Timnas U-19 (Bagian I)
Editorial 14 Oktober 2013, 17:10
-
Ilham Armaiyn, Sosok Fenomena Asal Ternate
Tim Nasional 14 Oktober 2013, 14:40
-
Cerita Mantan Dirmed PSSI Dibalik Penemuan Ilham Udin Armaiyn
Tim Nasional 14 Oktober 2013, 14:03
-
Libur, Evan Dimas Tetap Jaga Kondisi Fisik
Tim Nasional 14 Oktober 2013, 13:40
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


























KOMENTAR