Duluan Guys! Pratama Arhan Sudah Lebih Dulu Jajal Rumput Sydney Football Stadium, Timnas Indonesia Masih Maret Nanti

Bola.net - Pratama Arhan mendapat kesempatan lebih dulu menjajal rumput Sydney Football Stadium ketimbang rekannya di Timnas Indonesia. Kesempatan ini didapat Arhan saat membela klubnya, Bangkok United.
Pratama Arhan dimainkan di akhir babak kedua saat Bangkok United bertandang ke Sydney Football Stadium yang menjadi kandang dari Sydney FC. Keduanya bertemu dalam leg pertama babak 16 besar zona timur AFC Champions League 2024/2025, Rabu (12/2/2025) malam WIB.
Hebatnya, Bangkok United sukses mengamankan hasil imbang 2-2. Du gol tim Thailand itu dicetak oleh Richairo Zivkovic di menit ke-50 dan Thitiphan Puangchan di menit kelima injury time babak kedua.
Sementara dua gol Sydney FC ke gawang Bangkok United dicetak oleh pemain yang sama yakni Adrian Segecic di menit ke-60 dan 78.
Assist Manis

Meski baru dimasukkan ketika laga berjalan 85 menit, Pratama Arhan langsung memberiikan kontribusi maksimal untuk Bangkok United. Gol di akhir laga yang dicetak oleh Thitiphan Puangchan berasal dari assist Arhan.
Pratama Arhan dengan cepat memberikan umpan terobosan kepada Thitiphan Puangchan. Lepas dari jebakan offside, pemain Timnas Thailand itu mampu membobol gawang Sydney FC lewat tendangan jarak dekat.
Hasil imbang ini tentu menjadi modal bagus bagi Bangkok United menapat leg kedua pekan depan. Peluang mereka untuk lolos ke babak perempat final zona timur AFC Champions League 2024/2025 terbuka lebar.
Sekilas Sydney Football Stadium
Sydney Football Stadium merupakan stadion yang terletak di Moore Park, Sydney. Karena alasan sponsor, stadion ini memiliki nama resmi Allianz Stadium.
Sydney Football Stadium tergolong baru. Sebab, stadion berkapasitas 42 ribu penonton itu baru dibuka untuk publik pada 2022.
Stadion ini dilengkapi fasilitas yang sangat modern. Sydney FC menjadi penghuni tetap stadion ini sejak pertama kali dibuka.
Disadur dari: Bola.com (Hery Kurniawan, Gregah Nurikhsani) 13 Februari 2025
Jadwal Australia vs Indonesia
Australia vs Timnas Indonesia
Sydney Football Stadium, Sydney
Kamis, 20 Maret 2024
16.10 WIB
Siaran langsung: RCTI, GTV
Live streaming: Vision+
Link streaming: https://www.visionplus.id
PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vision+ bisa diakses dengan berlangganan paket Premium. Harga paket Premium mulai Rp20 ribu per bulan, sedangkan paket Premium Sports mulai Rp40 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Piala Asia U-20 2025: Timnas Indonesia vs Iran
Tim Nasional 13 Februari 2025, 18:00
-
Nonton Timnas Indonesia U-20 vs Iran, Live Streaming RCTI dan GTV
Tim Nasional 13 Februari 2025, 17:15
-
Live Streaming RCTI dan GTV: Iran vs Timnas Indonesia U-20 - Piala Asia U-20 2025
Tim Nasional 13 Februari 2025, 16:30
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR