
Bola.net - Timnas Indonesia U-23 mengalahkan Timnas Makau U-23 pada matchday ke-2 Grup J Kualifikasi Piala Asia U-23 2026, Sabtu, 6 September 2025. Pertandingan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo ini berakhir dengan skor telak 5-0.
Tim asuhan Gerald Vanenburg unggul cepat lewat gol bunuh diri Leong Lek Hang di menit ke-4, lalu menggandakan keunggulan dengan gol Arkhan Fikri pada menit ke-17. Setelah jeda, skor semakin melebar berkat gol-gol Rayhan Hannan menit ke-47, Zanadin Fariz menit ke-68, dan Rafael Struick menit ke-75.
Pada laga pertama, Indonesia meraih hasil seri 0-0 mengecewakan kontra Laos, sementara Makau dihajar Korea Selatan 0-5. Hari ini, sebelum Indonesia menekuk Makau, Korea Selatan terlebih dulu menumbangkan Laos 7-0.
Korea Selatan memimpin klasemen Grup J dengan enam poin, diikuti Indonesia yang bangkit dan kini mengoleksi empat poin, Laos satu poin, serta Makau nol poin.
Pada matchday terakhir, 9 September mendatang di tempat yang sama. Indonesia akan melakoni duel penentuan kontra Korea Selatan. Di partai lainnya, Makau akan melawan Laos.
Komposisi Pemain Indonesia vs Makau

Vanenburg kecewa melihat anak asuhnya hanya bermain imbang tanpa gol melawan Laos pada laga pertama.
Menyikapi kegagalan menang itu, ia pun melakukan enam perubahan untuk melawan Makau. Nama-nama seperti Kadek Arel, Muhammad Ferarri, Dony Tri Pamungkas, Rafael Struick, hingga Jens Raven menghilang.
Sebagai gantinya, Dion Markx melakoni debut. Vanenburg juga memberi kesempatan Rahmat Arjuna dan Hokky Caraka merumput sejak menit pertama.
Jalannya Pertandingan Indonesia vs Makau

Indonesia unggul cepat. Kesalahan Leong Lek Hang saat mengantisipasi umpan silang Rahmat Arjuna membuat skor berubah di menit ke-4.
Indonesia terus menekan dan bisa menggandakan keunggulan di menit ke-17. Arkhan Fikri mencatatkan namanya di papan skor. Barisan pertahanan Makau gagal menyapu umpang silang Frengky Missa dengan sempurna. Bola disambar oleh Arkhan Fikri untuk mengubah skor jadi 2-0.
Peluang-peluang lain juga didapatkan melalui sundulan Dion Markx hingga tendangan Rayhan Hannan. Namun, keunggulan dua gol Indonesia tak berubah hingga jeda.
Setelah jeda, serangan Indonesia lebih mematikan. Garuda Muda mengawali babak kedua dengan baik usai Hannan mengubah kedudukan jadi 3-0.
Setelah itu, Zanadin Fariz, yang turun dari bangku cadangan, menambah keunggulan Indonesia. Tak lama berselang, Struick turut mencatatkan namanya di papan skor. Skor akhir 5-0. Indonesia sukses meraih tiga poin penting.
Starting XI Indonesia vs Makau

Indonesia (4-3-3): Cahya Supriadi; Alfharezzi Buffon, Kakang Rudianto, Dion Markx, Frengky Missa; Toni Firmansyah, Ananda Raehan, Arkhan Fikri, Frengky Missa; Rayhan Hannan, Hokky Caraka, Rahmat Arjuna
Pelatih: Gerald Vanenburg
Makau (4-3-3): Lam Chang Fong; Leong Kun Tou, Lam Weng Kin, Wong Kit Wai, Huang Cho Fong; Kou Pak San, Ieong Lek Hang, Leong Wai Hin; Pan Si Kit, Lei Man Tek, Si Hou In
Pelatih: Kwok Kar Lok
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Resmi! Marselino Ferdinan Dipinjamkan Oxford United ke AS Trencin, Klub Slovakia yang Pernah Diperkuat Witan Sulaeman
- Marselino Ferdinan Cari Jam Terbang di Slovakia Bersama AS Trencin
- Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Makau di SCTV dan Indosiar - Kualifikasi Piala Asia U-23 2026
- Debut Mauro Zijlstra untuk Timnas Indonesia, Impian yang Jadi Kenyataan
- Dari Pola 3 Bek ke 4 Bek: Fleksibilitas Kluivert dalam Mencari Opsi Terbaik untuk Timnas Indonesia
- Timnas Indonesia Kuasai Ruang Antarlini dan Menjaga Kualitas Transisi Permainan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Timnas Indonesia U-23 vs Makau: Bangkit, Garuda Muda Menang Telak!
Tim Nasional 6 September 2025, 21:30
-
Marselino Ferdinan Cari Jam Terbang di Slovakia Bersama AS Trencin
Tim Nasional 6 September 2025, 20:34
-
Debut Mauro Zijlstra untuk Timnas Indonesia, Impian yang Jadi Kenyataan
Tim Nasional 6 September 2025, 17:17
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 17 November 2025, 09:34

-
Italia Dibantai Norwegia 1-4, Gattuso Minta Maaf: Omongan Saja Tidak Cukup Lagi!
Piala Dunia 17 November 2025, 08:07
-
Pengakuan Jujur Gattuso: Mental Italia Hancur, Takut Main, dan Sangat Mengkhawatirkan!
Piala Dunia 17 November 2025, 07:48
-
Prediksi Belanda vs Lithuania 18 November 2025
Piala Dunia 17 November 2025, 06:46
-
Prediksi Jerman vs Slovakia 18 November 2025
Piala Dunia 17 November 2025, 06:45
-
Kesal Saat Ditarik Keluar, Bellingham Kena Semprot Thomas Tuchel!
Piala Dunia 17 November 2025, 05:47
-
Man of the Match Italia vs Norwegia: Erling Haaland
Piala Dunia 17 November 2025, 05:19
-
Hasil Italia vs Norwegia: Haaland Menggila, Azzurri Tumbang 1-4 di San Siro
Piala Dunia 17 November 2025, 04:51
-
Man of the Match Azerbaijan vs Prancis: Malo Gusto
Piala Dunia 17 November 2025, 04:20
-
Man of the Match Albania vs Inggris: Harry Kane
Piala Dunia 17 November 2025, 04:18
-
Hasil Azerbaijan vs Prancis: Les Bleus Balikkan Keadaan Lewat Tiga Gol Babak Pertama
Piala Dunia 17 November 2025, 02:12
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR