
Bola.net - Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup B Piala AFF U-23 2022. Lawan-lawan yang akan dihadapi adalah Myanmar, Laos, dan Malaysia.
Indonesia dan Malayia punya misi berbeda. Indonesia mengincar gelar juara, sedangkan Malaysia cuma menjadikan ajang ini sebagai seleksi pemain untuk Piala Asia U-23 2022.
Pelatih Brad Maloney memang membuat kejutan dengan memanggil banyak wajah baru untuk pemusatan latihan Timnas Malaysia U-23 jelang Piala AFF U-23 2022. Dari 30 pemain yang dipanggil hanya sembilan nama yang merupakan wajah lama.
Malaysia U-23 ternyata lebih fokus ke Piala AFC U-23 2022 yang akan digelar di Uzbekistan pada pertengahan tahun ini. Itulah yang membuat Brad Maloney ingin menjadikan Piala AFF U-23 2022 sebagai ajang untuk melihat kekuatan dari pemain wajah baru.
"Saya sudah berbicara dengan federasi, termasuk Direktur Teknik dan Staf Pelatih. Saya ingin menggunakan kesempatan ini untuk wajah-wajah baru dan memberikan kesempatan kepada mereka untuk menguji kemampuan sendiri," kata Brad Maloney seperti dikutip Stadium Astro.
"Kami juga ingin melihat berapa banyak opsi pemain yang dimiliki dalam tim. Ini adalah kesempatan untuk mendapatkan tempat bagi wajah-wajah baru dan juga pemain yang sebelumnya punya kesempatan kurang pada pertandingan persahabatan," ucap pelatih asal Australia itu.
Indonesia Bidik Gelar

Berbeda dengan Malaysia, Timnas Indonesia diprediksi bakal mengandalkan skuad yang mirip pada Piala AFF U-23 2022. Seperti diketahui, pemain yang digunakan merupakan skuad turunan dari Piala AFF senior karena masih memungkinkan dari segi usia.
Pelatih Shin Tae-yong percaya diri Timnas Indonesia bisa mempertahankan gelar di Piala AFF U-23. Meskipun pemain yang bakal dipanggil mayoritas bermain di klub lokal.
"Saya menargetkan juara. Meskipun pemain-pemain aboard seperti Elkan Baggott, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, dan Asnawi Mangkualam tidak bisa dipanggil," kata Shin Tae-yong saat diundang menjadi narasumber di Podcats Close The Door milik Deddy Corbuzier beberapa waktu lalu.
Jadwal Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2022

- 15/2/2022 - Indonesia vs Laos (Prince Stadium)
- 18/2/2022 - Myanmar vs Indonesia (Prince Stadium)
- 23/2/2022 - Indonesia vs Malaysia (Morodok Techo National Stadium).
Disadur dari: Bola.com/Zulfirdaus Harahap/Wiwig Prayugi
Published: 25 Januari 2022
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2022, Siaran Langsung SCTV
- Piala AFF U-23 2022: Segrup dengan Timnas Indonesia, Malaysia Enggan Banyak Sesumbar
- 5 Wonderkid Ini Siap Menjadi Tumpuan Timnas Indonesia di Piala AFF U-23
- Marselino Ferdinan: Timnas Indonesia Pantang Meremehkan Timor Leste
- Pelatih-pelatih Asia Timur di Kawasan Asia Tenggara: Dominasi Korea Selatan
- Shin Tae-yong di Mata Achmad Figo: Bisa Serius, Bisa Bercanda
- Jelang Timnas Indonesia vs Timor Leste: Ingat Joao Bosco Cabral dan Miro Baldo Bento?
- Timnas Indonesia vs Timor Leste: Duel Antarlini
- Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Timor Leste di Indosiar, 27 dan 30 Januari 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Beradaptasi dengan Timnas Indonesia? Bukan Masalah Besar Buat Wonderkid Arema Ini
Tim Nasional 25 Januari 2022, 15:18
-
Ada Laga BRI Liga 1 di FIFA Matchday Timnas Indonesia, Ini Penjelasan PT LIB
Bola Indonesia 25 Januari 2022, 13:26
-
Piala AFF U-23: Indonesia Incar Juara, Malaysia Cuma Jadikan Ajang Seleksi Pemain
Tim Nasional 25 Januari 2022, 13:14
-
Marselino Ferdinan: Timnas Indonesia Pantang Meremehkan Timor Leste
Tim Nasional 25 Januari 2022, 12:46
-
Pelatih-pelatih Asia Timur di Kawasan Asia Tenggara: Dominasi Korea Selatan
Tim Nasional 25 Januari 2022, 12:06
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR