PSSI Negosiasi Ulang 3 Calon Pemain Naturalisasi Usai Timnas Indonesia U-20 Batal Tampil di Piala Dunia U-20 2023

Bola.net - Batalnya Timnas Indonesia U-20 tampil di Piala Dunia U-20 2023 membuat PSSI harus bernegosiasi ulang dengan tiga calon pemain naturalisasi asal Belanda. Ketiganya yaitu Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick.
Timnas Indonesia U-20 batal main di Piala Dunia U-20 2023 seiring pencabutan status Indonesia sebagai tuan rumah. Sementara Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick semula mau dinaturalisasi karena akan tampil di turnamen tersebut.
"Tiga pemain naturalisasi itu karena ada Piala Dunia U-20. Jadi sekarang karena Piala Dunia U-20 enggak ada (di Indonesia), kami negosiasi lagi, apakah mau jadi kita (Indonesia)," ujar Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga di GBK Arena, Jakarta Pusat, Selasa (11/4).
Hasilnya, dua dari tiga pemain tersebut tetap ingin melanjutkan proses naturalisasi untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Namun, Arya tidak mengungkapkan namanya.
"Dua sudah menunjukkan titik terang, sedangkan satu lagi masih negosiasi," ungkap Arya.
Beberapa Langkah Lagi Jadi WNI
Sejauh ini, proses naturalisasi Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick sudah sampai pada tahapan persetujuan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Artinya, ketiganya hanya butuh beberapa langkah lagi untuk jadi WNI.
Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick tinggal menunggu Keputusan Presiden (Keppres). Setelah itu, ketiganya bakal diambil sumpahnya sebagai WNI di Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham).
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
SEA Games 2023: Gaya Main Timnas Indonesia U-22 Mirip dengan Vietnam
Tim Nasional 11 April 2023, 14:00
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR