Dua gol kemenangan timnas Indonesia U-19 masing-masing dicetak melalui eksekusi penalti Fatchu Rochman pada menit ke-64 dan sundulan Dimas Drajat pada menit ke-89. Sementara gol balasan Oman dicetak Muaadh Al Khaldi pada menit ke-75.
Garuda Jaya yang bertekad membalas kekalahan di pertemuan pertama melawan Oman tampil agresif sejak menit awal. Sebuah peluang dari Ilham Udin Armayn pada menit ke-14 menjadi peluang pertama Garuda Jaya. Sayang tendangannya masih melebar dari gawang Oman yang dikawal Bilal Al Bulushi.
Namun tiga menit setelah peluang tersebut, Oman membalas serangan yang hampir menjebol gawang Indonesia. Beruntung Ravi Murdianto masih sigap menepis peluang dari tendangan Marwan Al Siabi tersebut.
Usai peluang tersebut, kedua tim bergiliran menciptakan peluang. Pada menit ke-27, Oman menciptakan peluang melalui Abdullah Fawaz. Namun peluang tersebut mampu mengantisipasinya dengan sangat baik.
Sementara Indonesia sempat mendapatkan peluang pada menit ke-41 melalui Muchlis Hadi Ning. Sayang peluang tersebut masih mampu diantisipasi oleh Bilal Al Bulushi. Begitu pula peluang dari Evan Dimas pada menit ke-44 juga masih belum mampu menembus gawang Oman.
Setelah hanya mampu bermain imbang di babak pertama, Garuda Jaya mencoba tampil lebih agresif dan rapi dalam membangun serangan di babak kedua.
Serangan demi serangan yang dibangun Garuda Jaya akhirnya berbuah hasil pada menit ke-64. Sebuah handsball dari pemain belakang Oman di dalam kotak penalti, Fatchu Rochman yang maju sebagai eksekutor mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Garuda Jaya unggul 1-0.
Tertinggal satu gol membuat Oman tampil lebih agresif. Hasilnya, pada menit ke-75 sebuah sundulan dari Muaadh Al Khaldi memanfaatkan tendangan sudut gagal diantisipasi oleh Ravi Murdianto. Skor pun menjadi imbang 1-1.
Perjuangan tak kenal lelah dan tekad membalas kekalahan di pertemuan pertama yang ditunjukkan Garuda Jaya akhirnya berbuah hasil pada menit ke-89.
Adalah Dimas Drajat yang baru masuk menjadi pahlawan Garuda Jaya lewat gol sundulannya yang tak mampu diantisipasi oleh pertahanan Oman. Skor 2-1 ini pun bertahan hingga pertandingan usai. (bola/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Review: Garuda Jaya Sukses Balas Dendam
Tim Nasional 11 April 2014, 22:36
-
Timnas U-19 Siap Balas Oman di Laga Kedua
Tim Nasional 10 April 2014, 15:25
-
Garuda Jaya Dikalahkan Oman, Ini Kata Indra Sjafri
Tim Nasional 10 April 2014, 14:34
-
Timnas U-19 Kalah, La Nyalla Anggap Bukan Masalah
Tim Nasional 10 April 2014, 09:17
-
Timnas U-19 Nyaris Imbangi Oman
Tim Nasional 9 April 2014, 22:30
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR