Ditemui Bola.net di kamar 103 Agro Kusuma Wisata Batu, tempat Timnas bentukan La Nyalla Mahmud Mattalitti melakukan pemusatan latihan, Riedl bersedia menjelaskan semuanya. Ia membantah anggapan kalau ia sekarang digaji lebih tinggi dari sebelumnya.
"Uang juga penting, karena kita profesional dan kerja itu memang untuk dibayar. Tapi bukan itu alasan saya kembali ke sini," tegasnya, Senin (10/9).
Pelatih asal Austria itu mengakui ia sebenarnya juga mendapatkan tawaran untuk melatih beberapa negara di Asia. Namun, ia menolak tawaran tersebut karena lebih mementingkan Indonesia.
Setelah menangani Bambang Pamungkas dkk di Piala AFF 2010 lalu, mantan pelatih Timnas Vietnam dan Laos ini pun dipecat oleh PSSI. Padahal kontraknya saat itu masih tersisa dan ia sedang mempersiapkan tim untuk kualifikasi Pra Piala Dunia Brasil 2014. Namun, Wim Riejsbergen lah yang ditunjuk menangani Timnas karena Riedl dianggap tak dikontrak oleh PSSI.
"Saya belum menyelesaikan tugas saya. Mereka mendepak saya keluar di saat saya belum menyelesaikan tanggung jawab saya. Itu lah alasan besar saya kenapa saya kembali," tegasnya.
Meski begitu, dengan senyum khasnya, Riedl mengaku tak sakit hati dengan PSSI di bawah kepemimpinan Djohar Arifin. "Tak apa, toh yang penting sekarang saya kembali menangani tim yang rata-rata anak buah saya dulu," pungkasnya. (fjr/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Riedl: Semua Ini Bukan Karena Uang!
Tim Nasional 10 September 2012, 21:32
-
Riedl Terus Genjot Fisik Pemain The Real Garuda
Tim Nasional 10 September 2012, 13:35
-
M Roby Sudah Gabung, Ferdinand Belum
Tim Nasional 10 September 2012, 12:28
-
PSSI Sebut Pertemuan Jokdri-Tri Goestoro Tidak Resmi
Bola Indonesia 7 September 2012, 10:26
-
Bepe Tak Ikuti TC Timnas Bentukan KPSI
Tim Nasional 6 September 2012, 17:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR