
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengucapkan terima kasih kepada Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo atau Jokowi yang sudah menyempatkan waktu mendukung perjuangan timnya di Piala AFF 2022.
Jokowi bersama ibu negara, Iriana Joko Widodo menyaksikan langsung laga Timnas Indonesia versus Kamboja pada babak penyisihan Grup A Piala AFF 2022, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (23/12).
Laga ini dimenangkan oleh Timnas Indonesia dengan skor 2-1. Gol-gol kemenangan Skuad Garuda dibuat oleh Egy Maulana Vikri (7'), dan Witan Sulaeman (35')
"Saya ucapkan terima kasih, sampai Pak Presiden pun datang ke stadion untuk mendukung kami," ujar Shin Tae-yong, saat sesi jumpa pers usai laga.
Terima Kasih untuk Suporter
Sementara itu, antusiasme suporter Timnas Indonesia untuk menyaksikan laga ini juga cukup tinggi. Seluruh tribun bawah SUGBK terisi penuh.
Total penonton yang menyaksikan partai ini mencapai 25.322 pasang mata. Padahal, PSSI hanya melepas 25 ribu lembar tiket.
"Jadi sekali lagi saya sangat berterima kasih atas kehadiran dari para fans Timnas Indonesia," kata Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia akan kembali melakoni laga kandang di Piala AFF 2022 pada 29 Desember 2022. Tim yang bakal dijamu Skuad Garuda di SUGBK adalah juara bertahan Thailand.
Dukung terus perjuangan Timnas Indonesia dengan melihat jadwal lengkap Piala AFF 2022 dan memantau hasil, klasemen, dan top skor AFF Cup 2022 hanya di Bola.net.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Piala AFF 2022
- Shin Tae-yong Marah-marah Usai Timnas Indonesia Kalahkan Kamboja di Piala AFF 2022, Ada Apa?
- 5 Pelajaran dari Kemenangan Indonesia atas Kamboja: Jordi Amat Menjanjikan, Tapi Lini Serangnya Bany
- Momen-momen Menarik Indonesia vs Kamboja di Piala AFF 2022: Bola yang Tertinggal, Spaso Ngamuk Tenda
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Shin Tae-yong: Terima Kasih Jokowi Sudah Dukung Timnas Indonesia Vs Kamboja di SUGBK
Tim Nasional 23 Desember 2022, 21:27
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR