Bola.net - - Joko Susilo membeber analisa terkait peluang Timnas Indonesia kala menghadapi Timnas Vietnam pada laga leg pertama Semifinal Piala AFF 2016. Asisten Pelatih Arema Cronus ini menyebut bahwa Timnas Indonesia tak boleh lagi main terburu-buru jika ingin menjaga peluang mereka lolos ke fase berikutnya.
"Para pemain Timnas harus bermain lebih tenang lagi. Jangan terburu-buru. Jika bermain terburu-buru, alih-alih dapat peluang, justru kita yang rentan terhadap serangan mereka," ujar Joko, pada .
Menurut Gethuk, sapaan karib Joko, Vietnam memiliki sejumlah nilai positif dalam penampilan mereka. Selain cepat, para penggawa Timnas Vietnam memiliki skill individu di atas rata-rata.
"Namun, jika kita bermain tenang dan pintar, peluang kita masih terbuka," tuturnya.
Timnas Indonesia akan menjamu Timnas Vietnam pada leg pertama Semifinal AFF 2016. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Pakansari Cibinong Bogor, Sabtu mendatang.
Sementara itu, terkait penampilan Timnas Indonesia pada fase grup lalu, Gethuk menyebut ada satu kekurangan mencolok yang nampak di Timnas Indonesia. Kekurangan tersebut adalah jauhnya jarak antara lini belakang dan tengah.
"Ini karena tidak ada gelandang yang berfungsi menjembatani lini belakang dan tengah. Terlebih lagi, lini tengah kita diisi pemain bertipikal menyerang yang punya kecepatan di atas rata-rata," paparnya.
"Tak adanya sosok gelandang ini juga membuat fullback kita gamang ketika akan naik membantu penyerangan. Sebab tak ada pemain yang bakal melapisi jika mereka naik membantu serangan," ia menandaskan. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Riedl Bertekad Buru Kemenangan Lawan Vietnam
Tim Nasional 2 Desember 2016, 23:56
-
Rumitnya Penjualan Tiket Timnas Indonesia
Editorial 2 Desember 2016, 22:27
-
SOS Soroti Kejanggalan Penjualan Tiket Timnas Indonesia Kontra Vietnam
Bola Indonesia 2 Desember 2016, 22:20 -
Le Cong Ving Tak Akan Remehkan Indonesia
Tim Nasional 2 Desember 2016, 21:38
-
Pelatih Vietnam: Riedl Adalah Guru Saya
Tim Nasional 2 Desember 2016, 21:27
LATEST UPDATE
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR