Bola.net - Timnas Indonesia U-16 baru saja berpesta gol ke gawang Filipina di Grup G Kualifikasi Piala AFC U-16 2020. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (16/9/2019) malam WIB, pasukan Merah Putih menang telak 4-0.
Namun meski sukses berpesta gol ke gawang lawan, hal itu tak lantas membuat pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti Tukiman berpuas diri. Oleh sebab itu, dia bakal tetap mengasah finishing timnya yang dianggap masih kurang.
Adapun di pertandingan selanjutnya, Timnas Indonesia U-16 akan menjamu Kepulauan Mariana Utara. Duel kedua negara bakal tersaji pada Rabu (18/9), di Stadion Madya.
"Ya besok kita ada istirahat satu hari. Kita akan manfaatkan untuk melatih lagi mereka untuk penyelesaian akhir, finishing touchnya karena ini sangat penting. Apalagi kita nanti lawan Mariana Utara," ujar Bima.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Tak Remehkan Lawan
Sementara itu berbeda dengan Timnas Indonesia U-16 yang baru menjalani satu laga, Kepulauan Mariana Utara telah melakoni dua pertandingan. Hasilnya, mereka kalah telak 7-0 dari Filipina, dan takluk 1-5 dari Brunei Darussalam.
Namun meski begitu, Bima tak ingin memandang sebelah mata calon lawan timnya itu. Sebab menurutnya, Kepulauan Mariana Utara juga bisa menyulitkan Timnas Indonesia U-16.
"Saya sampaikan ke mereka tidak boleh anggap remeh. Setiap tim yang ada di kualifikasi Piala Asia di sini semua bagus," tutur Bima.
"Oleh sebab itu saya sampaikan ke mereka (pemain) jangan pernah jumawa, jangan lupa diri, harus tetap fokus dalam setiap pertandingan, dan bisa mencetak gol lebih banyak lagi," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia U-16 Tak Perlu Terbebani Cetak Banyak Gol Lawan Kepulauan Mariana Utara
Tim Nasional 17 September 2019, 20:14
-
Jelang Hadapi Kepulauan Mariana Utara, Timnas Indonesia U-16 Asah Penyelesaian Akhir
Tim Nasional 17 September 2019, 20:11
-
Timnas Indonesia U-16 Berpesta Gol, Ini Evaluasi Bima Sakti
Tim Nasional 17 September 2019, 01:23
-
Timnas Indonesia U-16 Gugup Ditonton Ribuan Orang ketika Membantai Filipina
Tim Nasional 17 September 2019, 00:17
-
Hasil Pertandingan Filipina U-16 vs Indonesia U-16: Skor 0-4
Tim Nasional 16 September 2019, 21:06
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR