
Bola.net - Timnas Irak membawa komposisi pemain yang berbeda untuk lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, termasuk lawan Timnas Indonesia. Irak membawa tujuh pemain yang belum caps pada level senior.
Irak masih punya dua di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pada matchday ke-5, Irak akan tandang ke markas Indonesia. Laga ini bakal dimainkan di Stadion Gelora Bung Karno, 6 Juni 2024.
Lalu, pada 12 Juni dini hari WIB, Irak akan berhadapan dengan Vietnam. Sesuai jadwal, laga terakhir Grup F ini bakal dimainkan di Stadion Basra International.
Jesus Casas melakukan beberapa rotasi untuk dua laga tersebut. Pelatih Irak itu memberi kesempatan pada beberapa nama baru. Irak sendiri sudah pasti lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Wajah Baru Timnas Irak

Jesus Casas tetap mengandalkan beberapa pemain senior seperti Jalal Hasan, Mohanad Ali, dan Aymen Hussein. Lalu, ada nama Hussein Ali dan Osama Rashid yang juga diprediksi bakal jadi pilihan utama.
Namun, Jesus Casas juga menyelipkan nama baru di skuad Timnas Irak. Bahkan, jumlah pemain baru yang dipanggil cukup banyak. Pelatih asal Spanyol itu memanggul tujuh pemain tanpa caps.
Tujuh pemain tersebut antara lain Ahmed Maknzi, Hussein Hassan, Ali Kadhim, Kamil Saad, Marco Farag, Mohamed Al Taay, dan Akam Hashem.
Meskipun begitu, nama-nama di atas tidak bisa dipandang sebelah mata. Ahmed Maknzi adalah pilar Irak di Piala Asia U-23 2024. Marco Farag kini bermain di Liga Norwegia untuk Stromsgodset. Lalu, ada Al Taay yang bermain di Australia untuk Wellington.
Reuni SC Heerenveen di Jakarta

Duel Timnas Indonesia dan Irak bakal jadi ajang 'reuni kecil' bagi pemain asal klub SC Heerenveen. Di kubu Irak, ada nama Hussein Ali. Sedangkan, di kubu Indonesia, ada nama Thom Haye.
Hussein Ali berposisi sebagai bek kanan. Pada musim 2023/2024, pemain 22 tahun itu memainkan 15 laga untuk Heerenveen di Eredivisie. Dia bukan pemain yang jadi pilihan utama.
Situasinya berbeda dengan Thom Haye. Sang gelandang jadi tumpuan. Dia memainkan 29 laga di Eredivisie dan mencetak empat gol. Namun, Thom Haye dan SC Heerenveen telah berpisah karena kontrak diantara mereka berakhir.
Daftar Pemain Timnas Irak

- Kiper: Jalal Hassan, Hussein Hassan, Ali Kadhim, Kameel Saad.
- Belakang: Frans Putros, Rebin Sulaka, Akam Hashem, Zaid Tahseen, Manaf Younis, Ahmed Yehia, Ahmed Maknzi, Hussein Ali, Mustafa Saadoon.
- Tengah: Amir Al Amari, Osama Rashid, Safaa Hadi, Mohamed Al Taay, Marco Farag, Bashar Rasan, Louai El Ani, Zidane Iqbal, Ibrahim Bayesh, Youssef Al Amin.
- Depan: Mohanad Ali, Aymen Hussein, Ali Jassim.
Jadwal Timnas Indonesia

Timnas Indonesia vs Irak
Stadion Utama Gelora Bung Karno
Kamis, 6 Juni 2024
Kick-off: 16.00 WIB
Timnas Indonesia vs Filipina
Stadion Utama Gelora Bung Karno
Selasa, 11 Juni 2024
Kick-off: 19.30 WIB
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Ramadhan Sananta Ungkap Drama di Balik Adu Penalti Indonesia U-23 dan Korea Selatan: Alasan Hilangnya Nathan Tjoe-A-On Terkuak
- Punya 'Kekuatan' Warganet, Menpora Dito Ariotedjo Sebut Wasit Trauma Kalau Mengerjai Timnas Indonesia
- Piala AFF 2024, Media Vietnam Anggap Negaranya Lebih Diuntungkan ketimbang Timnas Indonesia
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Main di Piala ASEAN 2024, Timnas Indonesia Pantang Remehkan Lawan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Irak Panggil 7 Pemain Tanpa Caps untuk Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Mei 2024, 12:06
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR