Bola.net - - Tim nasional (timnas) U-16 Indonesia akan berhadapan melawan Timor Leste di Kualifikasi Piala AFC U-16 2017. Pelatih timnas U-16, Fachri Husaini menyatakan dirinya bakal mempertahankan gaya main anak-anak asuhnya seperti pada laga pertama.
Timnas U-16 saat ini tengah berlaga di babak penyisihan grup G Kualifikasi Piala AFC U-16. Pada laga pertama, pasukan Garuda Asia berhasil mengalahkan Kepulauan Mariana Utara dengan skor telak, 18-0.
Pada laga kedua, timnas U-16 akan berhadapan dengan Timor Leste. Jelang laga tersebut, Fachri mengatakan anak-anak asuhnya dalam kondisi kepercayaan diri yang tinggi.
"Anak-anak semakin kompak, semangat dan termotivasi ingin memenangkan setiap pertandingan," ujar Fachri.
Laga melawan Timor Leste akan digelar di Rajamangala Stadium, Bangkok, Thailand, Senin (18/9/2017). Fachri menyatakan, timnya bakal tetap bermain seperti saat melindas Kepulauan Mariana Utara beberapa waktu lalu.
“Saya tidak akan mengubah gaya permainan kami setelah kemenangan perdana kemarin. Hanya mungkin saja ada sedikit penyesuaian pemain yang akan bermain karena melihat dari beberapa faktor, kesiapan pemain, fisik, dan lain-lain. Apabila sudah begitu, rotasi pemain akan saya berlakukan,” bebernya.
“Yang jelas, saya sudah tahu apa yang harus kami lakukan,” tutup mantan pengatur serangan timnas senior Merah Putih ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadi Pahlawan Kemenangan Timnas U-16, Zico Dipuji Fachri Husaini
Tim Nasional 18 September 2017, 23:29
-
Fachri Ungkap Resep Kebangkitan Timnas U-16 Lawan Timor Leste
Tim Nasional 18 September 2017, 23:10
-
Highlights: Timnas Indonesia U-16 3-1 Timor Leste U-16
Open Play 18 September 2017, 21:06
-
Timnas U-16 Takkan Ubah Gaya Main Saat Lawan Timor Leste
Tim Nasional 18 September 2017, 10:41
-
Fachri Husaini Kantongi Kekuatan Timor Leste
Tim Nasional 18 September 2017, 05:15
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR