Bola.net - - Timnas Indonesia U-22 akan menggelar pemusatan latihan (TC) final sebelum terjun ke pentas Sea Games 2017. Setelah TC tuntas, pasukan Luis Milla bakal bertolak ke Kuala Lumpur pada 12 Agustus 2017.
Timnas U-22 saat ini tengah menjalani masa rehat. Sebelumnya, pasukan Garuda Muda terjun ke pentas Kualifikasi Piala Asia U-23 di grup H namun gagal lolos dari grup tersebut.
Para pemain pun dikembalikan ke klub masing-masing. Namun, akhir pekan ini mereka akan kembali dipanggil oleh Luis Milla untuk menjalani TC.
"Ya nanti kita TC lagi di Karawaci. Tanggal 6 kumpul," ungkap Manajer Timnas U-22, Endri Erawan.
"Coach Luis Milla dan tim juga nanti akan datang tanggal 6. Tanggal 7 mulai start latihan menghadapi Sea games," sambung pria yang juga CEO tim Mitra Kukar ini.
Timnas U-22 sendiri akan menjalani laga perdananya di Grup B Sea Games 2017 pada 15 Agustus dan langsung menghadapi Thailand. Untuk mempersiapkan diri dengan baik, skuat Merah Putih rencananya bakal bertolak dari tanah air tiga hari sebelum laga perdana tersebut.
Sementara itu, di pentas Kualifikasi AFC U-23 kemarin, Timnas memboyong 23 pemain ke Bangkok, Thailand. Namun untuk Sea Games kali ini, Milla memboyong lebih sedikit pemain.
"Hanya 20+1 pemain. Tanggal 12 kita berangkat ke kuala lumpur," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diremehkan Thailand, Timnas U-22 Diminta Buktikan Diri
Tim Nasional 2 Agustus 2017, 16:56
-
Timnas U-22 Bertolak ke Kuala Lumpur Pada 12 Agustus
Tim Nasional 2 Agustus 2017, 16:36
-
Mitra Kukar Berduka Atas Meninggalnya Dibyo Cesario
Bola Indonesia 30 Mei 2017, 21:15
-
TC Timnas ke Spanyol Mundur Sampai Usai Lebaran
Tim Nasional 6 April 2017, 17:26
-
TC di Spanyol, Timnas Bakal Tonton El Clasico
Tim Nasional 25 Maret 2017, 15:50
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR