
Bola.net - Timnas Vietnam tidak mampu berbicara banyak pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Pada laga terbaru, Vietnam kalah dengan skor telak 4-0 saat berjumpa Australia di Melbourne Rectangular Stadium, Kamis (27/1/2022).
Vietnam tak berkutik meladeni Australia. Anak-anak Park Hang-seo tertekan sejak menit awal. Australia menjebol gawang Vietnam pada menit 30 (Jamie Maclaren), lalu Tom Rogic (45+2'), Craig Goodwin (72'), dan Riley McGree (76').
Menurut perhitungan Football Ranking via Zing, tim Vietnam akan dikurangi 6,45 poin setelah kalah dari Australia. Hal ini menyebabkan mereka turun 4 tempat, ke peringkat 102 dunia dengan 1.203,08 poin. Ini merupakan peringkat terendah tim Vietnam sejak April 2018.
Pada akhir tahun 2021, Vietnam berada di peringkat ke-98 dunia dengan 1.212,54 poin.
Namun, setelah itu, Quang Hai dan rekan-rekannya kalah dari Thailand di leg pertama semifinal Piala AFF dan imbang di leg kedua, sehingga berkurang 3,01 poin.
Bisa Naik, Bisa Turun
Peringkat FIFA pada 2022 akan diumumkan pada 10 Februari. Peringkat tim Vietnam diperkirakan akan berubah, karena masih ada pertandingan melawan China pada 1 Februari.
Jika mereka menang, Vietnam akan memiliki sekitar 10 poin lebih banyak dan kemungkinan akan kembali ke 100 besar dunia.
Saat ini, Vietnam tertinggal 5 poin dari posisi ke-99, Palestina. Jika kalah dari China, Vietnam akan dikurangi sekitar 10 poin dan turun ke peringkat 103 dunia.
Sumber: Zing
Hasil Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia
- Australia Vs Vietnam (4-0)
- Jepang Vs China (2-0)
- Lebanon Vs Korea Selatan (0-1)
- Iran Vs Irak (1-0)
- UEA Vs Suriah (2-0)
- Arab Saudi Vs Oman (1-0)
Disadur dari Bola.com: Wiwig Prayugi, 28 Januari 2022
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- 2 Pekan Usai Dipecat Genoa, Andriy Shevchenko Bakal Jadi Pelatih Robert Lewandowski
- Tidak Dipanggil Timnas Argentina, Ternyata Messi Masih Dihantui Covid-19
- Daftar 13 Negara yang Sudah Lolos ke Piala Dunia 2022: Serbia dan Swiss Jadi Kejutan Besar!
- Gareth Southgate dan Detail Kecil Inggris Menuju Piala Dunia 2022
- Jadwal Play-off Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa: Italia Jumpa Portugal?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Vietnam Babak Belur Dihajar Australia, Terdepak dari 100 Besar Ranking FIFA
Tim Nasional 28 Januari 2022, 07:42
-
Piala AFF 2020: Timnas Indonesia Dianggap Sepele Oleh Pengamat Sepak Boal Vietnam
Tim Nasional 26 Desember 2021, 21:45
-
Hasil Piala AFF 2020: Tahan Imbang Vietnam, Thailand Susul Timnas Indonesia ke Final!
Tim Nasional 26 Desember 2021, 21:29
-
Media Vietnam Ungkap Alasan Absennya VAR di Piala AFF 2020, Faktor Uang?
Tim Nasional 25 Desember 2021, 07:04
-
Media Korsel Kompak, Dukung Timnas Indonesia vs Vietnam Terjadi di Final Piala AFF 2020
Tim Nasional 21 Desember 2021, 06:11
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR