
Bola.net - Sevilla keluar sebagai juara usai mengandaskan perlawanan AS Roma pada partai final Liga Europa 2022/2023 di Puskas Arena, Hungaria, Kamis (1/6/2023) WIB. Untuk melihat daftar lengkap juara Liga Europa sebelumnya, silakan simak di bawah.
Sevilla sampai saat ini tercatat sudah tujuh kali memenangkan trofi tersebut. Persentase kemenangan wakil La Liga ini di final mencapai seratus persen.
Roma memperpanjang rekor tidak pernah menang di final Liga Europa. Final terakhir Roma yang dicapai pada tahun 1991 silam berakhir dengan kekalahan atas Inter Milan.
Hasil Final Liga Europa 2022/2023

Roma sempat punya asa untuk mengangkat trofi itu tinggi-tinggi ke udara. Gol yang dicetak Paulo Dybala di menit ke-35 melambungkan harapan tersebut. Namun, Sevilla menyamakan kedudukan saat Gianluca Mancini mencetak gol bunuh diri di menit ke-55.
Skor imbang 1-1 tidak hanya bertahan selama 90 menit waktu normal, tetapi sampai babak tambahan 2x15 menit tidak ada gol lagi yang tercipta. Pertandingan lantas dilanjutkan ke babak adu penalti.
Dua eksekutor Roma, Gianluca Mancini dan Roger Ibanez gagal memasukkan bola ke gawang. Saat tendangan penentu, kiper Roma Rui Patricio sempat berhasil menepis tendangan Gonzalo Montiel. Namun tendangan tersebut harus diulang karena Patricio tidak menginjak garis gawang sebelum tendangan dilakukan.
Montiel memanfaatkan kesempatan keduanya dengan baik. Ia mencetak gol kemenangan Sevilla. Sevilla pun keluar sebagai juara dengan skor 4-1 di adu penalti.
Daftar Lengkap Juara Liga Europa

7 kali
Sevilla (2006. 2007, 2014, 2015, 2016, 2020, 2023)
3 kali
Atletico Madrid (2010, 2012, 2018)
Liverpool (1973, 1976, 2001)
Inter Milan (1991, 1994, 1998)
Juventus (1977, 1990, 1993)
2 kali
Eintracht Frankfurt (1980, 2022)
Chelsea (2013, 2019)
Porto (2003, 2011)
Feyenoord (1974, 2002)
Parma (1995, 1999)
IFK Goteborg (1982, 1987)
Real Madrid (1985, 1986)
Tottenham (1972, 1984)
Borussia Monchengladbach (1975, 1979)
1 kali
Villarreal (2021)
Manchester United (2017)
Shaktar Donetsk (2009)
Zenit St. Petersburg (2008)
CSKA Moskow (2005)
Valencia (2004)
Galatasaray (2000)
FC Schalke (1997)
Bayern Munchen (1996)
Napoli (1989)
Bayer Leverkusen (1988)
Ipswich Town (1981)
PSV Eindhoven (1978)
Baca Juga:
- Lihat Kembali Pertandingan Roma Melawan 'Teman-teman' Sevilla di Liga Europa Musim Ini
- Jadwal Final Liga Europa 2022/2023: Sevilla vs AS Roma
- AS Roma Layak Berada di Final Liga Europa
- 4 Pemain Kunci AS Roma untuk Patahkan Dominasi Sevilla di Liga Europa
- Final Liga Europa: Mourinho 90 Persen Menang vs Sevilla, Unbeaten vs Mendilibar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalah di Final Liga Europa, Gelandang Roma Mencoba Berlapang Dada
Liga Eropa UEFA 1 Juni 2023, 10:13
LATEST UPDATE
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR