
Bola.net - Live streaming pertandingan Liga Konferensi 2024/25 antara Dinamo Minsk vs Copenhagen di matchweek ke 4 yang akan berlangsung pada Jumat, 29 November 2024. Disiarkan langsung secara eksklusif melalui layanan OTT Vidio.
Tingkat ketiga dalam Liga Eropa telah bergulir kembali, Liga Konferensi 2024/25 pekan ini akan tersaji pertandingan yang patut untuk disaksikan. Diantaranya pertandingan antara Dinamo Minsk vs Copenhagen di Mehdi Huseynzade Stadium yang bermain pada, Jumat (29/11/24), pukul 00.45 WIB. Pertandingan pada matchweek 4 ini masing-masing tim ingin mendapatkan kemenangan perdananya di Liga Konferensi musim ini.
Copenhagen yang diperkuat oleh pemain timnas Indonesia yaitu Kevin Diks, sedang berada di peringkat ke 29 dengan jumlah poin yang sudah dikumpulkan baru 2 poin. Karena tim asuhan Jacob Neestrup hanya mendapatkan 2 hasil imbang dan 1 kekalahan dari 3 pertandingan sebelumnya di Liga Eropa tingkat ketiga ini. Pada lanjutan Superliga, mereka berhasil memuncaki klasemen musim ini dengan torehan 30 poin dari 16 pertandingan terakhirnya.
Saat pertandingan melawan Lyngby (25/11/24) mereka berhasil menang dengan skor 2-1 dan Kevins Diks berhasil menyumbangkan assist untuk gol Robert di menit ke 12. Victor Froholdt menggandakan kedudukan menjadi 2-0 pada menit ke 81 dan Lyngby memperkecil keadaan lewat gol yang dicetak oleh Michael Opoku di menit ke 88.
Sedangkan pada kubu Dinamo Minsk, mereka belum mendapatkan poin sama sekali dari 3 pertandingan sebelumnya dan harus tercecer di peringkat ke 34 musim ini. Sementara itu pada lanjutan Liga Primer Belarusian, anak asuh Vadim Skripchenko sedang memuncaki klasemen sementara musim ini dengan 27 poin. Mereka sudah mendapatkan 20 kemenangan, 7 hasil imbang dan baru 1 kekalahan.
Pelatih Jacob Neestrup maupun Vadim Skripchenko harus meracik strategi terbaiknya agar bisa memenangkan pertandingan di pekan ini, untuk bisa memperbaiki peringkat timnya masing-masing. Berikut adalah jadwal live streaming pertandingan Liga Konferensi 2024/25 antara Dinamo Minsk vs Copenhagen di matchweek 4 pekan ini.
- Jumat, 29 November 2024
- 00.45 WIB - Dinamo Minsk vs Copenhagen
- Link jadwal live streaming Liga Konferensi: Dinamo Minsk vs Copenhagen dengan klik tautan di sini.
Nonton Liga Konferensi di Vidio
Itu dia informasi, jadwal dan link nonton Dinamo Minsk vs Copenhagen pada matchweek 4 di pekan ini. Nonton Live Streaming Liga Konferensi eksklusif hanya melalui layanan OTT Vidio yang tersedia di smartphone atau smart tv mu, bisa juga dengan mengunjungi website vidio.com.
Segera unduh aplikasi Vidio sekarang juga dan jangan lupa berlangganan paket Premier Platinum atau Diamond untuk nonton berbagai macam konten olahraga seru mulai dari BRI Liga 1 hingga Liga Inggris sepuasnya bebas iklan.
Penulis: Muhammad Disha Brahmana Putra
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Liga Konferensi Dinamo Minsk vs Copenhagen Pekan Ini di Vidio
Liga Eropa UEFA 28 November 2024, 11:07
-
Berkah Debut di Timnas Indonesia, Kevin Diks Jadi Incaran Klub Bundesliga
Tim Nasional 26 November 2024, 06:42
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR