
Dalam laga tersebut, Atletico, yang menjadi tuan rumah, langsung bermain agresif sejak pertandingan dimulai. Mereka menggebrak pertahanan Los Ches yang lambat panas. Serangan Atletico nyaris membuahkan hasil. Salah seorang pemain Atletico dilanggar di kotak penalti. Sayangnya, wasit tidak menunjuk titik penalti.
Setelah kejadian itu, babak pertama berjalan datar. Nyaris tidak ada momen berarti yang diciptakan kedua tim itu. Dalam momen seperti ini, sempat terjadi konflik antara pemain Atletico Madrid, Jose Reyes dengan punggawa Valencia. Reyes harus diganjar kartu kuning karena menyikut muka pemain Valencia. Untungnya, Reyes hanya diganjar kartu kuning.
Di babak kedua, Atletico semakin agresif dan terlihat ngotot menciptakan gol. Peluang emas Los Colchoneros sempat tercipta di menit ke-63. Anak emas Atletico, Sergio Aguero nyaris mencetak gol ke jala tim tamu. Sayangnya peluang itu masih bisa diantisipasi kiper Valencia, Cesar Sanchez.
Selain itu, peluang juga diciptakan oleh rekan Aguero di lini depan, Diego Forlan. Tendangan pemain asal Uruguay itu hanya melenceng beberapa mili dari gawang Valencia.
Sementara Valencia yang juga berambisi untuk meraih gol sempat mendapatkan kesempatan emasnya lewat tendangan David Villa. Namun dewi fortuna tampaknya masih belum berpihak pada Villa karena saat itu tendangannya hanya membentur mistar gawang Atletico saja.
Namun hingga pertandingan berakhir, tak ada tambahan gol yang tercipta. Hasil seri kacamata itu, membuat Atletico berhasil maju ke babak empat besar untuk bertemu Liverpool. (bola/den)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Cara Nonton First Fight Volume 2 Eksklusif Melalui Pay Per View di Vidio
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026, 18:01
-
Saksikan Pay Per View First Fight Volume 2 di Vidio, 25 Januari 2026
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026, 17:55
-
Dari Inggris ke Indonesia: Habis Peter Withe, Terbitlah John Herdman
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:31
-
Live Streaming Napoli vs Parma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 14 Januari 2026, 17:30
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
-
Chelsea vs Arsenal, Rosenior Buka-bukaan Soal Kondisi dan Posisi Ideal Cole Palmer
Liga Inggris 14 Januari 2026, 17:00
-
Tim Baru! Semen Padang Berbenah Total untuk Putaran Kedua BRI Super League 2025/26
Bola Indonesia 14 Januari 2026, 16:45
-
Trauma Semifinal Menghantui Arsenal, Mikel Arteta Siapkan 'Obat Kuat' Lawan Chelsea
Liga Inggris 14 Januari 2026, 16:40
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17




















KOMENTAR