
Bola.net - - Eks penyerang Arsenal Charlie Nicholas menyarankan pada Maurizio Sarri agar memainkan Eden Hazard bersama Callum Hudson-Odoi demi meraih kemenangan melawan Slavia Praha.
Musim ini, Chelsea dipastikan tak bisa bersaing meraih gelar juara Premier League. Mereka juga sudah tersingkir dari FA Cup dan EFL Cup.
Jadi satu-satunya harapan untuk bisa meraih trofi terletak di ajang Liga Europa. Saat ini The Blues sudah masuk ke babak perempat final.
Di babak ini Chelsea akan berduel dengan Slavia Praha. Laga leg pertama akan dihelat di markas wakil Republik Ceko itu yakni di Stadion Sinobo.
Target Kemenangan

Nicholas meyakini manajer Chelsea Maurizio Sarri pasti tak akan membuang kesempatan untuk bisa memenangkan duel ini. Dengan demikian kans lolos ke babak semifinal akan terbuka lebar.
Pria asal Skotlandia lantas memberikan saran pada Sarri agar Chelsea bisa meraih kemenangan. Caranya dengan memainkan Hazard dan Hudson-Odoi berbarengan, plus Olivier Giroud.
"Saya pikir manajer akan mengejar ini dan Maurizio Sarri mungkin ingin memenangkan sesuatu. Terutama jika ia pergi di akhir musim," cetusnya pada Sky Sports.
"Saya akan memainkan Eden Hazard dan Olivier Giroud. Saya juga akan memainkan Callum Hudson-Odoi dan mereka akan menjadi tiga penyerang di depan dan saya akan memberitahu mereka untuk bermain menyerang," ujarnya,
"Saya berharap itu terjadi. Mereka masih bukan yang terbaik di belakang tetapi saya berharap mereka menang dengan nyaman," tandas Nicholas.
Desakan Mainkan Hudson-Odoi
Sementara itu, legenda Manchester United Gary Neville juga memberikan dukungan pada Hudson-Odoi agar lebih sering dimainkan oleh Sarri. Gary menilai winger 18 tahun itu sudah lebih dari siap untuk bermain secara reguler di tim utama Chelsea.
"Ia [Hudson-Odoi] adalah talenta yang besar," buka Neville kepada Sky Sports.
"Chelsea selalu memiliki tim muda yang luar biasa, mereka memiliki talenta-talenta muda terbaik tidak hanya di Inggris tetapi dari seantero Eropa. Namun sayangnya mereka tidak pernah memberikan kesempatan bagi mereka di tim utama."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Efek Kepergian Hazard Akan Terasa Seperti Kepergian Thierry Henry
Liga Inggris 9 April 2019, 23:41
-
Higuain Takut Hazard Tinggalkan Chelsea
Liga Inggris 9 April 2019, 20:40
-
Sarri Disarankan Mainkan Hudson-Odoi dan Hazard Kontra Slavia Praha
Liga Eropa UEFA 9 April 2019, 19:15
-
Mabuk dan Terlibat Kecelakaan, Danny Drinkwater Dibekuk Polisi
Bolatainment 9 April 2019, 17:05
-
Sarri Didesak Mainkan Callum Hudson-Odoi Lebih Sering
Liga Inggris 9 April 2019, 17:00
LATEST UPDATE
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR