
Bola.net - Lautaro Martinez selalu punya kisah yang berbeda saat berseragam Inter Milan dan Timnas Argentina. Ia selalu jadi andalan ketika di Inter, tetapi begitu bersama Argentina jadi candaan.
Mirisnya, roda kehidupan Lautaro berputar terlalu kencang. Baru saja dielu-elukan sebagai penyerang tajam, Lautaro kembali jadi bahan olokan.
Lautaro yang di awal musim 2023/2024 tampil tajam bersama Inter langsung dipercaya tampil sejak menit awal bersama Argentina pada matchday 1 kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL (8/9/2023) WIB..
Laga yang berlangsung di Estadio Monumental itu, Argentina menang 1-0 atas Timnas Ekuador berkat gol tunggal Lionel Messi (78’). Lautaro tidak mencatatkan apapun, bahkan ditarik keluar di menit ke-77.
Peluang yang Gagal Jadi Gol
Lautaro sempat punya peluang emas memecah kebuntuan di menit ke-45+2. Ia yang dijaga dua pemain Ekuador tetap bisa menerima umpan silang dari Nahuel Molina.
Lautaro berhasil melakukan first touch untuk mengarahkannya langsung ke gawang. Nahas, sentuhannya itu terlalu menyamping dan membentur mistar.
Itu jadi satu-satunya tembakan yang dilepaskan Lautaro di laga tersebut. Di babak kedua, dia tidak mencatatkan tembakan lainnya.
Lautaro with a chance to put Argentina ahead but hits the post 🙃
— B/R Football (@brfootball) September 8, 2023
(via @TelemundoSports)pic.twitter.com/bJgNs4Cq0L
Halangi Messi
Lautaro kembali jadi sorotan di babak kedua. Kali ini, bukan karena peluang yang gagal jadi gol, melainkan karena dirinya menghalangi pergerakan Messi.
Messi sebelumnya berusaha melepaskan diri dari kepungan tiga pemain Ekuador. Setelah lepas, dia mencoba berlari ke dalam kotak penalti untuk menerima umpan terobosan.
Nah, saat Messi tengah berlari lurus, Lautaro mematung tepat di jalur lari sang mega bintang. Messi terjauh dan memegangi wajahnya.
LAUTARO 🫵😭 pic.twitter.com/PxvAs37b0G
— Extra Time Indonesia (@idextratime) September 8, 2023
Tajam di Inter

Apa yang diperagakannya di Argentina tidak sesuai dengan apa yang terjadi di Inter. Bersama Nerazzurri, Lautaro tajam di tiga laga awal.
Ia sudah melesakkan lima gol! Masing-masing dua gol saat bersua Monza (2-0) dan Fiorentina (4-0) dan satu gol kala berjumpa Cagliari (2-0).
Sumber: X
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Alasan Yan Sommer Pilih Inter Milan Ketimbang Manchester United
Liga Italia 8 September 2023, 20:00
-
Prancis vs Irlandia: Thuram Gantikan Giroud yang Cedera, Cetak Gol Perdana
Piala Eropa 8 September 2023, 10:52
-
Waduh, Pulisic Terancam Duduk di Bangku Cadangan Saat AC Milan Duel Lawan Inter
Liga Italia 8 September 2023, 06:35
-
Inter Milan Perpanjang Kontrak Simone Inzaghi Sampai 2025
Liga Italia 6 September 2023, 06:13
LATEST UPDATE
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR