
Bola.net - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, baru-baru ini menjadi topik pembicaraan yang cukup panas di antara fans MotoGP. Bagaimana tidak? Usai menjomlo cukup lama, Marquez akhirnya mengumumkan bahwa dirinya punya pacar baru, yakni seorang model asal Spanyol, Gemma Pinto.
Keduanya telah pamer kemesraan lewat unggahan foto liburan mereka di Maroko ke Instagram, sehingga terus-terusan dibicarakan oleh penggemar. Tak hanya itu, Marquez dan Pinto juga jadi dibicarakan banyak orang di media sosial gara-gara Alex Marquez, yang merupakan adik Marc dan rider Gresini Racing.
Sejak Marc dan pacarnya kerap 'nampang' di Instagram, Alex terus-terusan berinteraksi dengan para penggemar Marc di Twitter. Juara dunia Moto3 2014 dan Moto2 2019 ini malah asyik ikut bergosip dengan mereka, dan para penggemar terus meminta Alex membocorkan rahasia-rahasia Marc.
Jadi Topik Panas Gara-Gara Keisengan Alex Marquez

Lama kelamaan, Alex merasa terlalu banyak ngetwit, dan ia secara kocak meminta dukungan penggemar agar tidak diusir dari rumah Marc yang ada di Madrid, Spanyol. "Retweet dan like agar mereka tidak mengepak barang-barangku dan mengusirku dari rumah, kumohon," tulisnya.
Ibunda Marquez Bersaudara, Roser Alenta, uniknya juga ikut nimbrung dalam obrolan Alex dan penggemarnya. "Tenang, kau akan selalu bisa datang ke rumahku, Anak Kecilku," tulis Alenta, yang tinggal di Cervera, Spanyol.
Interaksi Alex dengan para penggemar Marquez Bersaudara ini pun memicu perbincangan lebih jauh di media sosial, tak ketinggalan fans dari Indonesia. Mereka kerap meninggalkan komentar 'bucin' di media sosial Marc setiap kali ia mengunggah foto dengan sang kekasih.
Dikomentari 'Bucin' oleh Fans Indonesia

Saking banyaknya mendapatkan komentar 'bucin', Marc pun muncul di Twitter dan menanyakan artinya. "Halo Indonesia! What means 'bucin'? I've read it many times last days," tulisnya, yang berarti, "Halo Indonesia! Apa artinya 'bucin'? Aku membacanya berkali-kali beberapa hari terakhir."
Halo Indonesia! What means ‘bucin’? 🤔 I’ve read it many times last days 😅 #MM93
— Marc Márquez (@marcmarquez93) May 24, 2023
Salah satu warganet dengan nama @icedhotea pun berbaik hati menjelaskan dengan bahasa Inggris. "Bucin is the short of 'budak cinta', which the meaning is 'slave of love' but in other words, it's 'heads over heels' or 'so in love'. It's a good thing tho, we say 'bucin' to person who's in love with their partner," tulisnya.
Bucin is the short of "budak cinta", which the meaning is "slave of love" but in other words, it's "heads over heels" or "so in love"
— ❆ (@icedhotea) May 24, 2023
It's a good thing tho, we say "bucin" to person who's in love with their partner 😂🫶
Wah, kehidupan percintaan Marc Marquez dan Gemma Pinto rupanya memang benar-benar menggemparkan MotoGP ya, Bolaneters!
Baca juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
8 Faktor Penghalang Kepindahan Marc Marquez ke Kubu KTM di MotoGP 2024
Otomotif 23 Mei 2023, 15:03
-
Foto: Gemma Pinto, Pacar Baru Marc Marquez yang Juga Model Cantik
Bolatainment 21 Mei 2023, 20:58
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR